Golkar Dalami Dugaan Korupsi Mobil Crane
jpnn.com - JAKARTA - Badan Reserse Kriminal Markas Besar Kepolisian masih mendalami dugaan korupsi pengadaan mobil crane di Pelabuhan Indonesia II. Pengusutan itu tak akan dihentikan.
“Ya kami dalami. Soalnya kan masih dugaan,” kata Kepala Sub Direktorat Money Laundring Direktorat Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus Bareskrim Polri, Komisaris Besar Golkar Pangarso, Rabu (9/9).
“Ya terang semualah korupsi dan money laundringnya,” timpal Golkar.
Dijelaskan Golkar, untuk pengusutan dugaan korupsinya akan ditangani oleh Dittipikor Bareskrim Polri. Sedangkan Dittipideksus akan berkoordinasi dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan. “Untuk cari tahu aliran dananya,” kata Golkar.
Menurut Golkar, ketika kasus ini ditangani Dittipeksus Bareskrim Polri sudah ada satu tersangka yang dijerat. “Yang kami tetapkan baru satu,” katanya.(boy/jpnn)
JAKARTA - Badan Reserse Kriminal Markas Besar Kepolisian masih mendalami dugaan korupsi pengadaan mobil crane di Pelabuhan Indonesia II. Pengusutan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kasus Polisi Tembak Polisi, Ini Permintaan Walhi kepada Kapolri
- Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
- KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada
- Mensos Gus Ipul Beri Bantuan Biaya Perbaikan Rumah Kepada Korban Longsor di Padang Lawas
- ASR Komitmen Bangun Penegakan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad