Golkar dan PDIP Punya Usulan Sama untuk Pak Jokowi
jpnn.com, JAKARTA - Para petinggi dua partai besar, PDI Perjuangan dan Partai Golongan Karya, menggelar pertemuan, Selasa (20/3).
Salah satu isu yang dibahas adalah mencari kesamaan sikap untuk pemenangan Jokowi dalam Pilpres 2019.
Pertemuan di kantor DPP Partai Golkar itu dihadiri Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto, dan para pengurus DPP dari dua partai.
Setelah pertemuan, Airlangga menyampaikan apresiasi atas kunjungan resmi Hasto bersama jajaran PDIP ke kantor DPP Partai Golkar.
Kunjungan resmi itu merupakan bagian komitmen dua partai yang sama-sama mengusung Jokowi dalam pilpres mendatang. ’’Golkar dan PDIP punya usulan yang sama untuk Pak Jokowi,’’ jelas Airlangga.
Pertemuan kedua pengurus partai, lanjut Airlangga, juga membahas kesamaan prinsip pada kontestasi pemilihan kepala daerah. PDIP dan Golkar berkoalisi dalam pemilihan gubernur Sumatera Selatan, Riau, dan Jawa Tengah.
’’Pertemuan itu sekaligus menyinkronkan langkah-langkah untuk memenangkan pasangan calon,’’ ujarnya.
Airlangga menyatakan, kedua partai sepakat menyusun platform bersama-sama dalam pilpres. Platform itu kategori jangka menengah untuk program pemerintah mendatang.
Para petinggi PDIP dan Golkar menggelar pertemuan dalam rangka mencari kesamaan sikap untuk pemenangan Jokowi dalam Pilpres 2019.
- Harun Masiku ke Luar Negeri 6 Januari, Besoknya Balik Lagi
- Jokowi Absen Pertemuan Eks Gubernur Jakarta, PDIP: Malu Namanya Masuk Daftar OCCRP
- Ketua DPP PDIP Said Abdullah Tanggapi Putusan MK Tentang Penghapusan Presidential Threshold
- KPK Periksa Eks Dirjen Imigrasi Ronny Sompie
- Palang Rel
- Agus Widjajanto Sebut Ada Dorongan agar Mbak Tutut Kembali Bergabung ke Partai Golkar