Golkar Dinilai Paling Solid Kampanyekan Jokowi - Ma'ruf
jpnn.com, JAKARTA - Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi menilai Partai Golkar paling solid dalam mengkampanyekan pasangan capres Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin. Partai Golkar juga dianggap sebagai partai politik yang paling sering mengkampanyekan capaian-capaian kinerja pemerintahan Presiden Joko Widodo ke masyarakat.
“Kalau dilihat dari sisi partai-partai pendukung Pak Jokowi, justru yang relatif solid mengkampanyekan Jokowi-Ma’ruf dan capaian kerjanya pada Pilpres 2019 sebagai capres incumbent adalah Partai Golkar,” kata Burhanuddin Muhtadi terkait pidato politik refleksi akhir tahun Partai Golkar yang disampaikan Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto, baru-baru ini.
Menurut Burhanuddin, dari sisi soliditas dan kekuatan yang cukup masif dalam mengkampanyekan Jokowi-Ma’ruf, Partai Golkar bisa dikatakan partai yang paling solid mendukung pemerintahan karena merupakan partai yang memiliki gerbong yang cukup besar.
“Cara melihatnya sangat sederhana sekali. Sejak Golkar mendukung pemerintah, Pak Jokowi ternyata mampu melakukan rekonsolidasi kekuasaan. Karena sebelum Golkar masuk, Pak Jokowi hanya bisa menang dengan kekuatan 37 persen di parlemen,” ujar Burhanuddin dalam siaran tertulisnya, Kamis (27/12).
Burhanuddin mengungkap bahwa pada tahun pertama pemerintahan Jokowi, gonjang–ganjing pemerintah dengan perlemen luar biasa keras dan banyak mengalami rintangan dan halangan.
“Kalau saya amati kampanye sistematik dan masif sangat gencar dilakukan Golkar, hal itu bisa dilihat dari kampanye di media sosial dan media luar ruang yang Golkar lakukan untuk mengkampayekan Jokowi-Ma’ruf. Ini bukti bahwa keberadaan Golkar makin memperkuat posisi Jokowi secara politik saat ini,” paparnya.
Ditambah lagi dengan adanya andil besar dari Relawan Golkar Jokowi (GoJo). Menurut Burhanuddin, pemanfaatan kegiatan media luar ruang dan media sosial secara masif yang dilakukan Relawan Gojo membuat elektabilitas Jokowi-Ma’ruf dan Partai Golkar terus mengalami peningkatan.
Seperti diketahui, dalam pidato refleksi akhir tahun Partai Golkar yang disiarkan salah satu stasiun televisi, Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto mengapresiasi kinerja pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla dalam empat tahun kepemimpinannya.
Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi menilai Partai Golkar paling solid dalam mengkampanyekan pasangan Capres Jokowi - KH. Ma'ruf.
- Legislator Golkar Berharap Indonesia Lepas dari Middle Income Trap Lewat Hilirisasi Nikel
- Simak, Bahlil Buka-bukaan Soal Golkar Dapat Jatah 8 Menteri
- Bahlil Lahadalia Resmi Bergelar Doktor, Sarmuji: Berdampak Positif Bagi Kepemimpinan di Golkar
- Perekonomian Kendal Meningkat, Pengamat: Dico Pemimpin yang Berhasil
- Sarmuji Tepis Kursi Ketua MPR Sudah Tradisi Diisi Partai Golkar
- Anggawira: Bahlil Menginspirasi Anak Muda di Pelosok Negeri untuk Menggapai Kesuksesan