Golkar Dituding Manfaatkan Timnas
Ruhut: Kekalahan Timnas Kekalahan Golkar 2014
Selasa, 28 Desember 2010 – 10:22 WIB
JAKARTA - Ketua DPP Partai Demokrat bidang Komunikasi Ruhut Sitompul menyatakan kekalahan timnas akibat dipolitisasi, terutama oleh PSSI dan Partai Golkar. Politisasi itu saat timnas masuk final Asean Football Federation (AFF). “Kodok pun tahu, kalau Partai Golkar memanfaatkan situasi setelah timnas masuk final. Terbukti kita kalah 3-0 di leg pertama,” kata Ruhut saat dihubungi INDOPOS (grup JPNN), kemarin (27/12) Kedua, kata Ruhut, Golkar mengklaim berperan dalam menurunkan harga tiket final Piala AFF. Kata Ruhut, tiket pertandingan itu bukan diturunkan, melainkan dikembalikan ke harga semula. Jadi, kader Golkar yang ada di PSSI telah membohongi rakyat yang kadung marah karena harga tiket dinaikkan.
Menurut Ruhut, setidaknya ada dua kesalahan yang dilakukan Partai Golkar dengan mendekati timnas maupun ketika ikut campur dalam penyelenggaraan Piala AFF. Pertama, janji pemberian bonus kepada pemain bila berhasil menggondol juara.
Baca Juga:
“Saya pernah menjadi Ketua Litbang PSSI jaman Pak Kardono. Waktu itu ada janji pemberian uang. Itu merusak mental pemain. Kalau mau memberi bonus itu kalau sudah selesai saja. Dan kalau berbicara merah putih maka bicara patriotisme. Jangan pragmatis. Karena dalam hal ini bukan saatnya berbicara profesionalisme,” ucap Ruhut yang mengaku sedang berada di Hongkong, untuk berlibur natal bersama keluarganya.
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua DPP Partai Demokrat bidang Komunikasi Ruhut Sitompul menyatakan kekalahan timnas akibat dipolitisasi, terutama oleh PSSI dan Partai
BERITA TERKAIT
- Pilgub Sumsel 2024: Herman Deru-Cik Ujang Unggul Telak dari Eddy-Riezky dan Mawardi-Anita
- Hasil Hitung Cepat, Pramono-Rano Menang 1 Putaran di 5 Lembaga Survei
- Pramono Singgung Anies Hingga Ahok Setelah Unggul Dalam Penghitungan Suara
- Kapolda Banten Langsung Tangani Insiden TPS Roboh Ketika Pencoblosan
- Hasil Hitung Suara di TPS Tempat Pram Mencoblos, Paslon Nomor 3 Menang Telak
- Herman Deru-Cik Ujang Raih Suara Terbanyak di TPS 27 Komplek Perum Bulog