Golkar DKI Kukuh Mengusung Sosok Ini Menggantikan Anies Baswedan

jpnn.com, JAKARTA - Partai Golkar DKI Jakarta kukuh bakal mengusung Ahmed Zaki Iskandar untuk maju dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024.
Ahmed Zaki Iskandar adalah Bupati Tangerang 2 periode yang menjabat pada 2013-2018 dan 2018-2023.
Demikian disampaikan Sekretaris DPD Golkar DKI Basri Baco saat ditanyakan mengenai nama yang bakal diusung sebagai pengganti Anies Baswedan.
"Golkar DKI masih bulat akan mengusung ketua DPD Golkar DKI yang saat ini Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar," kata Baco dikonfirmasi, Selasa (4/1) malam.
Dia menyebut alasannya sederhana saja, yakni Zaki dinilai memiliki pengalaman yang mumpuni untuk memimpin ibu kota.
"Tidak ada waktu bagi Jakarta untuk punya gubernur yang tidak punya pengalaman dan ketua Golkar DKI menurut hemat kami yang paling pas menggantikan Pak Anies," ujarnya.
Berbagai program untuk mengenalkan sosok Zaki kepada warga Jakarta pun sedang disusun Golkar.
Dua tahun menjelang Pilgub DKI pun dinilai sudah cukup bagi Golkar untuk memperkenalkan sosok Zaki.
Basri Baco menyebut Partai Golkar DKI kukuh mengusung sosok ini maju dalam Pilgub DKI Jakarta 2024 untuk menggantikan Anies Baswedan.
- 7 Gugatan Hasil PSU Pilkada Sudah Masuk ke MK, Ini Daftarnya
- Ini Respons Bahlil soal Nasib Ridwan Kamil di KPK
- Bawaslu Temukan Logistik PSU Masih Belum Lengkap di Serang
- Pemprov DKI Jakarta Buka Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU
- 9 Daerah Siap Gelar PSU Pilkada, Ini Pesan dan Harapan Wamendagri Ribka
- Golkar Aceh Mendukung Program PP AMPG untuk Bersihkan 444.000 Rumah Ibadah di Indonesia