Golkar Gelar Musda, Bontang Siaga Satu
jpnn.com - BONTANG –Musyawarah daerah DPD I Golkar Kalimantan Timur berdampak pada situasi kabupaten/kota. Agenda yang digeber di Balikpapan, 12-13 Maret itu membuat beberapa daerah berstatus siaga satu.
Hal itu merupakan perintah dari Kapolda Kaltim Safaruddin. Salah satu daerah yang kena dampak musda partai berlambang pohon beringin itu adalah Bontang.
Kasubag Humas Polres Bontang Kalvin mengatakan, semua wilayah dinyatakan siaga satu saat pelaksanaan Musda Golkar Kaltim.
“Hal tersebut (siaga satu, Red.) untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan,” jelas Kavin kepada Bontang Post (JPNN Group), Jumat (11/3) kemarin.
Siaga satu akan diberlakukan selama dua hari. Jika terjadi konflik, status siaga satu akan terus berlanjut hingga situasi kembali kondusif. Selama siaga satu, sambung Kavin, sebagian personel rutin patroli ke tempat-tempat organisasi atau partai politik (parpol), serta sebagian bersiap di kantor. (vie/yud/mga/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Masa Cuti Kampanye Berakhir, Aep Syaepuloh Kembali Jabat Bupati Karawang
- Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut
- Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan