Golkar Jaksel Target 14 Ribu Suara per Kecamatan
jpnn.com, JAKARTA SELATAN - DPD II Partai Golkar Kota Jakarta Selatan (Jaksel) menggelar Musyawarah Kelurahan (Muslur) di Kecamatan Kebayoran Baru, Minggu (12/2).
Kegiatan tersebut sekaligus konsolidasi temu kader se-Kota Jakarta Selatan.
Adapun sepuluh kelurahan yang menggelar Muslur ialah Selong, Gunung, Kramat Pela, Gandaria Utara, Cipete Utara, Pulo, Melawai, Petogogan, Rawa Barat, dan Senayan.
Rangkaian kegiatan Muslur ditutup dengan Musyawarah Kecamatan Luar Biasa (Muscamlub) Kebayoran Baru yang menunjuk Murniyanti Mukti sebagai Ketua PK Kebayoran Baru.
Plt Ketua DPD Golkar Kota Jakarta Selatan Fauzan Fadel Muhammad menyampaikan dasar dari diselenggarakan Muscamlub adalah rapat pleno pengurus Golkar Jakarta Selatan pada Jumat 3 Februari 2023.
Saat itu, Pleno menunjuk Nabil Alhabsyi yang merupakan Wakil Ketua Golkar Jaksel sebagai Plt Ketua PK Kebayoran Baru.
"Lalu hasil Muscamlub terpilih Murniyanti Mukti sebagai Ketua PK Kebayoran Baru. Saat Muscamlub kemarin juga dihadiri oleh Ketua Bidang Organisasi Golkar DKI Andhika Mahardhika yang hadir dari pagi sampai malam," kata Fauzan.
Fauzan mengatakan peserta yang datang selain pengurus utusan DPD DKI Jakarta dan Jakarta Selatan ada juga pengurus dari kecamatan, kelurahan, RW, BSN dan hasta karya.
DPD II Partai Golkar Kota Jakarta Selatan (Jaksel) menggelar Musyawarah Kelurahan (Muslur) di Kecamatan Kebayoran Baru.
- Agus Widjajanto Sebut Ada Dorongan agar Mbak Tutut Kembali Bergabung ke Partai Golkar
- Golkar Terkejut dengan Putusan MK Soal Presidential Treshold, Tidak Seperti Biasa
- Musda Golkar Jatim 2025 jadi Momentum Anak Muda Memimpin
- Bahlil Membantah Omongan Hasto, Agak Sok Tahu
- Ingatkan PDIP Konsisten soal PPN, Misbakhun: Berpolitiklah secara Elegan
- Prabowo Usul Pilkada Lewat DPRD Saja, Doli Kurnia Golkar Membela