Golkar Janjikan Posisi Strategis Buat Akom Usai Digeser dari Ketua DPR

jpnn.com - JAKARTA - Pergantian Ketua DPR dari Ade Komarudin (Akom) kembali ke Setya Novanto sepertinya sudah tak bisa goyang lagi. Golkar kukuh, Akom juga sudah ikhlas.
Ketua Dewan Pembina Partai Golkar, Aburizal Bakrie pun memastikan bahwa pihaknya telah menyediakan beberapa posisi strategis untuk dijabat Akom.
Demikian disampaikan Aburizal Bakrie usai rapat yang digelar di Bakrie Tower, Jakarta Selatan, Senin (28/11).
Hal ini menyusul persetujuan Dewan Pembina terkait dengan posisi Ade Komaruddin sebagai Ketua DPR yang akan digeser. Posisi Ketua DPR akan dikembalikan kepada Setya Novanto yang kini menjabat sebagai Ketua Umum DPP Golkar.
Menurut Ical, begitu Aburizal disapa, pihaknya akan menyerahkan kepada Ade sendiri. Artinya membiarkan dan membebaskan Ade yang akan memilih posisi yang dijanjikan Dewan Pembina.
"Kami juga sepakat memberikan posisi penting kepada saudara Ade," ujarnya. (ysa/rmol/jpnn)
JAKARTA - Pergantian Ketua DPR dari Ade Komarudin (Akom) kembali ke Setya Novanto sepertinya sudah tak bisa goyang lagi. Golkar kukuh, Akom juga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah