Golkar Klaim Dikangeni Rakyat
Senin, 18 Juni 2012 – 20:24 WIB

Golkar Klaim Dikangeni Rakyat
JAKARTA – Partai Golongan Karya (Golkar) mendapatkan posisi teratas hasil survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI), yang dirilis Minggu (17/6), di Jakarta. Hasil itu disambut positif Ketua DPP Partai Golkar, yang juga Wakil Ketua MPR, Hajriyanto Tohari, Senin (18/6), di Jakarta. Kedua, lanjut Hajriyanto, rakyat benar-benar menginginkan Partai Golkar kembali mengendalikan penuh kepemimpinan DPR seperti pada masa lalu. “Tapi apakah rakyat juga menginginkan Golkar mengendalikan penuh pemerintahan, ini masih menjadi pertanyaan,” jelasnya.
“Standing political position Partai Golkar dalam dinamika politik nasional berarti diapresiasi rakyat,” kata Hajriyanto.
Dengan kata lain, ungkap dia, Partai Golkar telah menempatkan dirinya dengan pas. Di satu pihak ikut koalisi, itu artinya ikut dalam pemerintahan membangun negara sebagai eksekutif. Namun, katanya, Partai Golkar tidak meninggalkan sikap kritis terhadap pemerintah. “Ini posisi yang menarik dan ternyata dihargai masyarakat,” jelasnya.
Baca Juga:
JAKARTA – Partai Golongan Karya (Golkar) mendapatkan posisi teratas hasil survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI), yang dirilis Minggu (17/6),
BERITA TERKAIT
- Posisi Letkol Teddy di Seskab Langgar UU TNI, TB Hasanuddin: Harus Mundur dari Militer
- TB Hasanuddin Ungkap Beberapa Pasal Menarik Perhatian dalam DIM RUU TNI
- Kanang Desak Bersih-Bersih Total Sebelum Kolaborasi dengan Danantara
- Rustini Muhaimin Menggelar Bakti Sosial saat Bersafari Ramadan ke Gunungkidul
- Kata Said PDIP Soal Masa Jabatan Ketum Partai Digugat: Saya Kira MK Akan Hormati Kedaulatan Parpol
- Asep Wahyuwijaya Nilai Bersih-Bersih di BUMN Energi Harus Total