Golkar Menanti Pemenang Konvensi Capres PD

jpnn.com - JAKARTA - Di antara sekian banyak tamu undangan pada acara deklarasi peserta Konvensi Capres Partai Demokrat (PD), Minggu malam (15/9), terlihat Sekjen Partai Golkar Idrus Marham. Ia terlihat mencolok memakai kemeja kuning di antara ratusan orang yang memakai seragam demokrat berwarna biru maupun putih.
Idrus mengaku datang ke itu karena diundang Komite Konvensi Capres PD. "Saya datang karena diundang Komite Konvensi. Ini kan acara internal mereka, kalau diundang ya kita datang," kataya.
Pria pendek berkulit gelap itu terlihat menyaksikan paparan 11 peserta konvensi sejak awal. Ia menyebut para calon yang muncul memiliki kelebihannya masing-masing. Namun, Idrus enggan mengomentari tentang figur terbaik di antara 11 tokoh itu.
Mantan anggota DPR RI itu justru menegaskan bahwa partainya cukup antusias menyimak perkembangan konvensi capres PD. Sebab, Golkar tak pernah menganggap PD sebagai pesaing.
"Kan Pak Aburizal juga menyatakan, justru menunggu hasil konvensi. Kita justru ingin tahu nanti siapa yang terpilih," tandas Idrus. (flo/jpnn)
JAKARTA - Di antara sekian banyak tamu undangan pada acara deklarasi peserta Konvensi Capres Partai Demokrat (PD), Minggu malam (15/9), terlihat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025