Golkar Pastikan Komunikasi Airlangga dengan Prabowo dan Cak Imin Sangat Intensif
jpnn.com, JAKARTA - Partai Golkar menegaskan komunikasi antara ketua umumnya Airlangga Hartato dengan Prabowo Subianto dan juga Muhaimin Iskandar sangat intensif.
Partai Golkar menyakini posisi pemenang kedua suara terbanyak pileg 2019 sangat strategis dalam membangun koalisi pilpres 2024.
"Iya jadi saya katakan segala kemungkinan masih bisa terbuka, pak Airlangga sebelum ini intensif ketemu pak Prabowo kemudian jg dengan pak Muhaimin," ujar Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia Tandjung di sela-sela Rakernas Golkar di Jakarta, (4/06).
Doli mengatakan dalam komunikasi tersebut, pihaknya tidak mengubah hasil keputusan rapimnas yakni menyodorkan Airlangga sebagai calon presiden.
Meski Doli mengakui terbuka peluang Airlangga sebagai cawapres Prabowo Subianto.
"Segala kemungkinan masih bisa terjadi. Bisa jadi wakil juga bisa jadi presiden (dengan Prabowo)," ujarnya.
Doli menjelaskan ada satu keputusan khusus dalam Munas Golkar tahun 2019 terkait sikap partai terhadap pilpres. Isinya ada dua pasal dimana pasal pertama mengharuskan partai golkar ikut kontestasi dalam capres dan atau cawapres.
Yang kedua, disebutkan setiap langkah strategis untuk menjalankan keputusan pertama itu diserahkan kepada ketua umum terpilih.
Partai Golkar menegaskan komunikasi antara ketua umumnya Airlangga Hartato dengan Prabowo Subianto dan juga Muhaimin Iskandar sangat intensif.
- Batal Bertemu, PM Malaysia Ungkap Kondisi Kesehatan Prabowo
- Prabowo Bakal Groundbreaking di IKN, Nilai Investasinya Bikin Kaget
- Ingatkan PDIP Konsisten soal PPN, Misbakhun: Berpolitiklah secara Elegan
- Bukan Menyalahkan Prabowo soal PPN 12 Persen, Deddy Singgung Rezim Jokowi
- Paket Insentif Ekonomi dari Pemerintah Jadi Angin Segar bagi Industri Otomotif
- Prabowo Singgung Usulan Gus Dur jadi Pahlawan Nasional, Begini Reaksi Yenny Wahid