Golkar Pastikan Tidak Ada Aliran Dana ke Munaslub
Dia menuturkan, perbuatan Eni sebagai anggota DPR jelas melanggar hukum dan tidak dapat dibenarkan.
Partai Golkar sangat mengapresiasi KPK untuk menuntaskan kasus dugaan suap PLTU Riau-1 dan siapa pun yang terseret.
"Harapan Golkar agar KPK tidak tebang pilih," ungkapnya.
Dia menyatakan sikap Partai Golkar jelas dalam pemberantasan korupsi, di mana Eni telah dipecat sebagai anggota dewan dan pengurus partai.
Menurutnya, itu merupakan bukti dan komitmen partai yang mengusung tagline Golkar Bersih.
Muslim mengatakan jika ada oknum-oknum pengurus Partai Golkar yang melakukan tindakan tidak terpuji, maka hal tersebut merupakan perbuatan pribadi bukan institusi.
Dia menegaskan, tidak ada perintah dari institusi untuk melakukan perbuatan tersebut.
"Apalagi menyebut fee PLTU Riau-1 mengalir ke Munaslub Partai Golkar. "Pernyataan tersebut bernuansa politis, ngawur dan mengada-ada serta tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya," ungkap Muslim. (boy/jpnn)
Partai Golkar bantah pernyataan Eni Saragih yang menyebut fee PLTU Riau-1 mengalir untuk Munaslub Partai Golkar.
Redaktur & Reporter : Boy
- Rekonsolidasi Partai Golkar Dipastikan Tidak Ganggu Stabilitas Nasional & Soliditas KIM
- Idrus Marham Yakin Bahlil Terpilih Secara Aklamasi jadi Ketum Golkar
- Ilham Permana: Bagi AMPG, Tidak Ada Alasan Dilaksanakannya Munaslub Golkar
- Pesan Jusuf Kalla untuk Elite Golkar yang Ngebet Ada Munaslub, Tegas
- Yang Ingin Jadi Ketum Golkar, Jusuf Kalla: Jangan Harap kalau Tak Punya Modal Rp 600 Miliar
- Pendukung Wacana Munaslub Golkar Harus Tahu, JK Punya Sikap Begini