Golkar Percayakan Kasus Rusli Zaenal ke KPK
Senin, 18 Februari 2013 – 16:04 WIB
JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Golkar, Setya Novanto menyatakan Golkar menyerahkan sepenuhnya kepada proses penegakan hukum terkait penetapan tersangka Gubernur Riau, Rusli Zainal dalam kasus korupsi pembangunan venue PON Riau.
"Kita menghargai apa yang dilakukan KPK. Kita percaya proses hukum berjalan dengan baik," ujar Setya di DPR, Jakarta, Senin (18/2). Setya menerangkan Golkar telah berupaya membantu Rusli dalam dugaan kasus korupsi yang menjeratnya. Caranya dengan memberikan bantuan hukum kepadanya.
Baca Juga:
Saat disinggung apakah penetapan tersangka Rusli akan berpengaruh terhadap elektabilitas Golkar, Setya menerangkan, hal itu kembali kepada kepercayaan masyarakat terhadap partai pimpinan Aburizal Bakrie tersebut.
Selain itu menurutnya, elektabilitas juga dipengaruhi oleh perjuangan partai, khususnya di fraksi untuk memberikan yang terbaik bagi rakyat melalui program kerakyatan.
JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Golkar, Setya Novanto menyatakan Golkar menyerahkan sepenuhnya kepada proses penegakan hukum terkait penetapan tersangka
BERITA TERKAIT
- Gibran Cek Lokasi Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi, Pastikan Kebutuhan Dasar Terpenuhi
- Istri Kapolri Tinjau Penyaluran Air Bersih Untuk Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Pengusaha Muda Harus Siap Menghadapi Perubahan Jakarta Menuju Kota Global
- Menyerap Aspirasi demi Melahirkan Kekuatan Baru Ekonomi Kreatif
- Pernyataan Meutya Hafid soal Mata Pelaran Coding Masuk ke Kurikulum SD-SMP, Simak
- Irjen Aan Suhanan Ungkap Fakta Terbaru Soal Kecelakaan di Tol Cipularang