Golkar Pertahankan Vokalis di Pansus Century
Minggu, 17 Januari 2010 – 22:01 WIB
JAKARTA – Partai Golkar tetap mempertahankan posisi Bambang Susatyo sebagai anggota Panitia Khusus (Pansus) Angket Kasus Bank Century. Namun demikian Golkar meminta Bambang yang dikena vocal dalam mengungkap kasus Century itu untuk membuat langkahj politik dan pernyataan yang terukur. Sebelumnya marak di pemberitaan, Bambang menegaskan bahwa Golkar tak ciut dengan kemungkinan akan adanya kader Golkar yang dicopot Presiden SBY dari Kabinet Indonesia Bersatu jilid II. Menurutnya, Golkatr tidak pernah berkoalisi dengan Partai Demokrat.
Menurut Ketua DPP Partai Golkar Priyo Budi Santoso, dirinya secara pribadi sudah menyampaikan pesan ke Bambang agar tidak mengeluarkan pernyataan-pernyataan yang dapat diartikan berbeda oleh partner kerja Golkar. "Saya telah meminta pada Bambang untuk mengeluarkan pernyataan yang terukur,utamanya adalah pada pernyataan-pernyataan yang bisa disalahpahami oleh mitra koalisi. Intinya hati-hati lah,” ujar Priyo yang dihubungi dj Jakarta, Minggu (17/1).
Baca Juga:
Meski demikian Golkar belum memiliki rencana apapun terhadap Bambang, termasuk kemungkinan menariknya dari keanggotaan Pansus. ”Kami juga tidak menjatuhkan sanksi apapun pada Bambang,"ujar Priyo yang juga Wakil Ketua DPR RI itu.
Baca Juga:
JAKARTA – Partai Golkar tetap mempertahankan posisi Bambang Susatyo sebagai anggota Panitia Khusus (Pansus) Angket Kasus Bank Century. Namun
BERITA TERKAIT
- Puan Yakin PDIP Solid Meskipun Muncul Dinamika Jelang Kongres VI
- Politikus Senior PDIP Minta Presiden Prabowo Hentikan KPK Kriminalisasi Orang
- Politikus Senior PDIP Ini Nilai Megawati Nakhoda NKRI, Hasto Adalah Jangkarnya
- Megawati Sebut Mundur Lebih Terhormat daripada Dipecat, Sindir Jokowi?
- HUT ke-52 PDIP: Megawati Perintahkan Kader Bonding dengan Rakyat
- Pemerintah Pertimbangkan Melantik Dahulu Kepala Daerah Tak Bersengketa di MK