Golkar Rombak Kader di AKD, Mekeng Tetap Ketua Komisi XI

Zainuddin Amali tetap menjadi ketua Komisi II, sedangkan untuk ketua Komisi III tetap dipercayakan kepada Kahar Muzakir. Demikian pula di posisi ketua Komisi IV yang masih ditempati Roem Kono.
Mekeng juga masih tetap ketua Komisi XI DPR yang membidangi keuangan dan perbankan. "Ketua Komisi XI masih saya pegang karena Pak Airlangga (ketua umum Partai Golkar) masih memerlukan waktu untuk melihat timing yang tepat," kata Mekeng.
Lebih lanjut Mekeng mengatakan, perombakan itu bertujuan memberikan kesempatan kepada semua anggota Fraksi Partai Golkar di DPR untuk bersinergi dan mendapat kesempatan memimpin. Sebab, kader-kader harus dilatih untuk bisa memimpin komisi, panitia khusus maupun tempat-tempat yang lain.
"Jadi ini latihan untuk bisa menjadi seorang pemimpin," tegas Mekeng.(boy/jpnn)
Ketua Fraksi Partai Golkar Melchian Markus Mekeng mengatakan, perombakan itu merupakan hal biasa, sekaligus untuk memberi kesempatan kader untuk mengasah diri.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Loyal demi Negeri, Misbakhun Batal Ikut Maraton di AS
- Sarmuji: Golkar Pastikan Hadir Jika Pemerintah Ajak Diskusi Soal RUU Perampasan Aset
- Sinyal Jokowi Gabung PSI Makin Kuat, Golkar: Pasti Ada Hitungan Politik
- Prabowo Minta Struktur Komisaris BUMN Dirampingkan, Diisi Profesional
- Hadiri Buka Puasa Bersama PM Kamboja, Ketum PP AMPG Sampaikan Salam dari Presiden Prabowo & Ketum Golkar Bahlil
- SOKSI Golkar Masih Mendua, Ada Rekomendasi agar Bahlil Bekukan Kubu Ali Wongso Sinaga