Golkar Senang Elektabitas Ical Terus Merangkak
Minggu, 17 Maret 2013 – 18:50 WIB

Golkar Senang Elektabitas Ical Terus Merangkak
JAKARTA - Ketua DPP Partai Golkar Hajriyanto Y Thohari mengapresiasi tingginya elektabilitas calon presiden (capres) Partai Golkar, Aburizal Bakrie berdasarkan hasil survei yang dipaparkan Lingkaran Survei Indonesia (LSI). Dikatakan Hajriyanto, elektabilitas Ical dapat meningkat apabila dipasangkan dengan Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo alias Jokowi. "Jika dipasangkan dengan Jokowi, pasangan Aburizal-Jokowi mampu menduduki posisi teratas," ucap dia.
Dalam survei LSI, posisi Aburizal sudah berada di peringkat kedua, di bawah Megawati Soekarnoputri. Elektabilitas pria yang akrab disapa Ical tersebut mencapai 20,3 persen.
Menurut Hajriyanto, itu merupakan capaian elektabilitas tertinggi dalam sepanjang survei di Indonesia yang ada selama ini. "Tentu ini capaian yang sangat menggembirakan dan akan menimbulkan optimisme baru bagi segenap keluarga besar Partai Golkar," ujar Hajriyanto melalui pesan singkat, Minggu (17/3).
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua DPP Partai Golkar Hajriyanto Y Thohari mengapresiasi tingginya elektabilitas calon presiden (capres) Partai Golkar, Aburizal Bakrie
BERITA TERKAIT
- Guntur Romli PDIP Heran Putusan Gugatan Tia Rahmania Baru Ramai Sekarang: Ini Ada Apa?
- 2 Pelaku Politik Uang di PSU Pilkada Kabupaten Serang Ditangkap
- Kawal PSU Pilkada Kabupaten Serang, PKS Menerjunkan Ratusan Pasukan Khusus
- 3 Orang Timses Ditangkap Menjelang PSU Pilkada Kabupaten Serang
- DPR dan Masyarakat Sipil Desak Proses Hukum Perusahaan Logistik Pembuat Macet di Pelabuhan Tanjung Priok
- Menjelang PSU Pilkada Pasaman, Rahmat Saleh Mewanti-wanti KPU Proaktif dan Jeli