Golkar Serahkan Yance Pilih Pendamping
Minggu, 21 Oktober 2012 – 19:38 WIB
JAKARTA -- Pencalonan Bupati Indramayu Irianto M Syaifiuddin atau Yance sebagai calon gubernur dalam pemilihan umum kepala daerah Jawa Barat 2013 oleh Partai Golkar sudah final. Namun, partai berlambang Pohon Beringin, itu belum menentukan siapa calon pendamping Yance di pilgub Jabar nanti. Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie, menegaskan, sampai saat ini pendamping Yance belum ditentukan.
"Sampai saat ini belum ada," kata Ical, di Senayan, Minggu (21/10), di sela-sela Kirab Sepeda Partai Golkar.
Baca Juga:
Dijelaskan Ical, siapa yang akan menjadi cawagub Jabar dari Partai Golkar nanti diserahkan kepada Yance. Ical menambahkan, nanti Yance akan menyerahkan tiga nama. Namun, sampai saat ini, nama-nama tersebut belum diserahkan.
"Nanti dari tiga nama itu akan dipilih untuk menjadi pendamping. Nanti pak Yance yang memilih sendiri," kata mantan Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri, itu.
JAKARTA -- Pencalonan Bupati Indramayu Irianto M Syaifiuddin atau Yance sebagai calon gubernur dalam pemilihan umum kepala daerah Jawa Barat 2013
BERITA TERKAIT
- Hasto Masih Melaksanakan Tugas Kesekjenan Sebelum KPK Mengumumkan Status Tersangka
- Soal PPN 12 Persen, Saleh PAN: Jangan Saling Menyalahkan
- Sejalan dengan Gerindra, Gemura Dukung Kenaikan PPN 12%
- Rustini Muhaimin Membantu Korban Kebakaran Kemayoran
- Gubernur Jabar Terpilih Dedi Tak Akan Bentuk Tim Transisi Jelang Kepemimpinannya
- Said PDIP Dukung Pemberlakuan PPN 12 Persen Demi Bantu Program Kerakyatan