Golkar Sudah Antisipasi Partai Nasdem
Rabu, 27 April 2011 – 04:27 WIB

Golkar Sudah Antisipasi Partai Nasdem
JAKARTA - Kalangan elit Partai Golkar menduga Partai Nasional Demokrat (Nasdem) yang telah mendaftar ke Kemenkum HAM merupakan bentuk lain dari Ormas Nasdem yang didirikan salah satu tokoh seniornya, Surya Paloh. Meski begitu, Golkar tidak terlalu terkejut dengan perkembangan itu. Dia mengaku informasi mengenai Partai Nasdem memang masih simpang siur. Sejumlah pengurus Nasdem, seperti Sekjen Nasdem Syamsul Maarif dan Ketua PP Nasdem Ferry Mursydan Baldan telah membantah kalau ormas Nasdem telah berubah menjadi Partai Nasdem. Tapi, tidak menutup kemungkinan kalau itu hanya "pembelaan" politik semata.
"Kami sih santai saja, tidak ada lagi hal khusus yang perlu disiapkan. Kami sudah mengantisipasinya jauh -jauh hari," kata Ketua DPP Partai Golkar Priyo Budi Santoso di Jakarta, Selasa (26/4).
Baca Juga:
Terlebih lagi, imbuh Priyo, dalam situasi yang sangat kompetitif seperti sekarang tidak mudah bagi sembarangan kekuatan politik untuk eksis di hati rakyat. "Apalagi yang baru begitu," sindir Priyo yang juga Wakil Ketua DPR, itu.
Baca Juga:
JAKARTA - Kalangan elit Partai Golkar menduga Partai Nasional Demokrat (Nasdem) yang telah mendaftar ke Kemenkum HAM merupakan bentuk lain dari Ormas
BERITA TERKAIT
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres
- Kepala Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi Bakal Direshuffle?
- Isu Matahari Kembar Diredakan Muzani, Bukan Dasco Apalagi Hasan Nasbi, Tumben
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya