Golkar Tak Serius Dukung Alex-Nono
Jumat, 06 Juli 2012 – 16:01 WIB

Golkar Tak Serius Dukung Alex-Nono
JAKARTA - Mantan pengurus DPD Partai Golkar DKI, Agus Zakaria mengajak kader Partai Golkar untuk memilih pasangan calon gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli. Hal ini disampaikan Agus dalam kampanye tertutup Foke-Nara di GOR Bulungan, Jakarta Selatan.
"Untuk kader Golkar di Jakarta, khususnya Jakarta Selatan, pilih nomor 1," ujar Agus saat berorasi di GOR Bulungan, Jumat (6/7).
Ajakan Agus itu hanya didasari hasil sebuah survei yang menyatakan warga Jakarta masih ingin Fauzi Bowo menjabat gubernur. Walaupun tidak menyebutkan hasil survey yang dimaksud, namun Agus mengklaim bahwa 80 persen warga mendukung pasangan cagub incumbent untuk memimpin Jakarta lagi.
Agus bahkan dengan tegas menyatakan bahwa para kader Golkar tidak pernah sungguh-sungguh mendukung pasangan yang diusung partainya sendiri yaitu Alex Noerdin-Nono Sampono. Menurut Agus, di hati para kader partai berlambang pohon beringin itu ada pasangan Foke-Nara.
JAKARTA - Mantan pengurus DPD Partai Golkar DKI, Agus Zakaria mengajak kader Partai Golkar untuk memilih pasangan calon gubernur DKI Jakarta, Fauzi
BERITA TERKAIT
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Buka Pendidikan untuk Kader Muda Golkar, Bahlil Sebut Misbakhun Sosok Pemenang
- Irving Siap Cabut Gugatan PSU Pilkada Siak yang Diajukan Wakilnya di Sidang Perdana
- Hari Kartini, Widya Desak Pemulihan Hak Perempuan eks Pemain Sirkus yang Dieksploitasi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo