Golkar Tantang Balik Demokrat
Merasa Sudah Kenyang Kekuasaan
Senin, 07 Maret 2011 – 02:22 WIB

Ketua Umum Partai GOLKAR Aburizal Bakrie membuka Lokakarya Kaderisasi Partai GOLKAR di Kantor DPP GOLKAR, Minggu 6 Maret 2011. Foto: Arundono/jpnn
JAKARTA — Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie menyampaikan pidato politik pertamanya terhadap masalah koalisi. Ancaman Presiden SBY yang akan mengeluarkan partai yang dinilai membandel tidak menciutkan nyali Ical. Selama ini Partai Golkar kata Ical, selalu bertekad menjadi partai besar yang bisa menjadi satu kekuataan sejarah. Karena itu pula, menghadapi berbagai persoalan bangsa akhir-akhir ini, Ical menegaskan posisi Golkar bukanlah untuk mempertajam masalah tapi justru sebaliknya.
Sebaliknya, Golkar justru mengisyaratkan tidak takut bila harus keluar dari partai koalisi pemerintah. ‘’Golkar melihat jauh ke depan, kita melihat kepentingan bangsa, bukan sekedar 2 atau 3 posisi menteri. Atau sekedar ikut menikmati kekuasaan belaka. Saya ingin nyatakan Golkar sudah kenyang dengan kekuasaan,’’ tegas Ical-sapaan akrab Aburizal Bakrie saat memberikan pengarahan dalam acara Lokakarya Pengkaderan di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Minggu (6/3) malam.
Pernyataan Ical langsung disambut standing applaus ratusan kadernya. Ical pun dengan nada penuh semangat mengatakan, Partai golkar adalah sebuah partai karya yang sangat tangguh dan sudah puas dengan berbagai pengalaman. Golkar juga bukan partai yang hanya ingin mengejar kekuasaan semata.
Baca Juga:
JAKARTA — Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie menyampaikan pidato politik pertamanya terhadap masalah koalisi. Ancaman Presiden SBY yang
BERITA TERKAIT
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Pakar Nilai Penegak Hukum Korup Harus Dihukum Berat
- KPK Periksa Satori Terkait Dugaan Korupsi Dana CSR Bank Indonesia
- 4 Napi Dugem di Rutan Pekanbaru Dipindah ke Nusakambangan, 16 Sipir Diperiksa
- Menteri UMKM Maman Abdurrahman Jadi Calon Tunggal Ketum IKA Trisakti