Golkar Tunggu PKS Keluar dari Setgab
Rabu, 12 Juni 2013 – 15:28 WIB

Golkar Tunggu PKS Keluar dari Setgab
JAKARTA--Partai Golkar kini menunggu Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk memutuskan posisi partai itu di Sekretariat Gabungan (Setgab) partai-partai koalisi pemerintah.
"Kita menunggu mereka (PKS) keputusannya seperti apa," ujar Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Sharif Cicip Sutarjo di kantor Presiden, Jakarta, Rabu, (12/6).
Menurut Cicip dalam rapat Setgab belum dibahas posisi PKS. Semuanya kini menunggu keputusan rapat internal PKS. Ia tak menampik bahwa Setgab memang memiliki keinginan untuk mendepak PKS.
"Keinginan ada tapi kan belum ada keputusan apa-apa (dari Setgab). Artinya mereka akan memutuskan dari rapat mereka dan diberitahukan ke kita keputusannya," pungkas Cicip.(flo/jpnn)
JAKARTA--Partai Golkar kini menunggu Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk memutuskan posisi partai itu di Sekretariat Gabungan (Setgab) partai-partai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap