Golput di Malaysia Tinggi, Dai Lapor JK
Sabtu, 11 April 2009 – 19:17 WIB
JAKARTA - Mantan Kapolri yang kini menjadi Duta BEsar RI untuk Malaysia, Dai Bachtiar , menemui Ketua Umum Golkar Jusuf Kalla di kediaman resmi wakil presiden, di Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (11/4). Namun kedatangan Dai itu semata-mata hanya untuk melaporkan pelaksanaan Pemilu legislatif di Malaysia. Dari laporan daru Dai ke JK, disebutkan bahwa pelaksanaan pemilu di Malaysia hanya menggunakan dua TPS. Selebihnya, pemungutan suara dilakukan dengan menggunakan jasa pos. Surat suara dikirim ke WNI dan dikirim ulang setelah dicontreng.
Dai tiba di kediaman JK sekitar pukul 05.00 Wib. Dai dan JK bertemu hampir dua jam lebih. Dai melaporkan pelaksanaan pemilu di Malaysia berlangsung aman dan kondusif. Sayangnya, usai pertemuan sekitar pukul 19.00 Wib, Dai langsung meninggalkan kediaman JK.
Baca Juga:
Kedatangan Dai ke kediaman JK dibenarkan orang dekat JK, HM. Alwi Hamu. Koordinator Staf Ahli Istana Wapres ini menegaskan tidak ada pembicaraan khusus antara Dai dan JK terkait pilpres mendatang. "Pembicaraan tadi murni hanya soal pelaksanaan pemilu di Malaysia. Tidak ada agenda lain," tegas Alwi.
Baca Juga:
JAKARTA - Mantan Kapolri yang kini menjadi Duta BEsar RI untuk Malaysia, Dai Bachtiar , menemui Ketua Umum Golkar Jusuf Kalla di kediaman resmi wakil
BERITA TERKAIT
- Jejaring Aktivis Kristen & Pendeta Solid Memenangkan Ahmad Ali di Pilkada Sulteng
- Pesta Rakyat ASR-Hugua Kolaka Berlangsung Meriah: Ajak Masyarakat Wujudkan Perubahan Sultra
- Chico Menduga Kubu RIDO Ketakutan, Sampai Minta Dukungan Jokowi
- Kubu Pram-Doel Tak Khawatir Dukungan Jokowi ke RIDO, Cuma Mewaspadai Abuse of Power
- KPU Kota Bogor Diingatkan Perhatikan TPS Rawan Bencana dan Kesehatan Petugas
- Puluhan Massa Minta Kapolri Tindak Oknum Aparat Tak Netral di Pilkada Gowa