Gomes Mundur, Freddy Menguat
Rabu, 05 Oktober 2011 – 08:20 WIB
GRESIK - Masa kepelatihan Gomes De Oliviera di Gresik United (GU) ternyata hanya seumur jagung. Belum genap dua bulan melatih di klub berjuluk Laskar Joko Samudro itu, pelatih asal Brazil ini sudah harus angkat koper akibat ketidak adanya kejelasan kontrak. Keputusan Gomes untuk mundur ini secara finansial memang tidak begitu merugikan tim leburan Petrokimia Putra dan Persegres itu. Namun, dari persiapan tim, hal ini jelas sangat berpengaruh. Apalagi dari komposisi pemain yang ada saat ini sedikit lebih banyak merupakan andil dari Gomes.
Memang, sejak pertama memoles GU pertengahan Agustus lalu, pihak manajemen belum juga berani meneken kontrak dengan mantan pelatih Perseru Serui itu. Selain masih belum adanya kejelasan anggaran, format kompetisi level II dari PSSI juga ikut menambah peliknya persiapan tim kontestan babak delapan besar musim lalu itu.
Baca Juga:
"Kami akui, sampai saat ini memang semuanya di klub ini masih dalam keadaan belum ada kejelasan. Begitu pula dengan kontrak pelatih. Kami menghargai pilihan yang diambil beliau. Dan ini sudah menjadi kesepakatan antara pihak kami dan beliau," ucap manajer teknik GU Asroin Widiana.
Baca Juga:
GRESIK - Masa kepelatihan Gomes De Oliviera di Gresik United (GU) ternyata hanya seumur jagung. Belum genap dua bulan melatih di klub berjuluk Laskar
BERITA TERKAIT
- PB Perpani dan Djarum Foundation Berkolaborasi Jaring Atlet Panahan Terbaik Indonesia
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Kevin Diks Terancam Absen, Siapa Penggantinya?
- Nasib Shin Tae Yong Ditentukan Seusai Duel Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
- Jorge Martin: Mimpi Saya jadi Kenyataan, Saya Juara Dunia
- Erick Thohir Masuk Ruang Ganti Timnas Indonesia, Tegang
- Italia vs Prancis: Les Bleus Menang 3-1, Adrien Rabiot Cetak 2 Gol