Good News, 2 Kantor Vertikal Bea Cukai Mencatatkan Penerimaan Positif
jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai kembali menorehkan capaian yang membanggakan dari segi penerimaan negara memasuki pertengahan 2021 ini.
Dua kantor vertikal yakni Bea Cukai Tanjung Emas, dan Bea Cukai Tasikmalaya mencatatkan penerimaan yang baik dan optimistis mampu melampaui target penerimaan anggaran pendapatan dan belanja negara 2021.
Direktur Kepabeanan Internasional dan Antar Lembaga Direktorat Jenderal Bea Cukai Kementerian Keuangan R Syarif Hidayat mengungkapkan bahwa Bea Cukai diberi tugas ikut serta menjaga penerimaan negara melalui kepabeanan dan cukai.
Menurutnya, meskipun 2021 merupakan tahun yang cukup berat karena masih dalam situasi pandemi Covid-19, Bea Cukai tetap optimistis akan mampu memberikan kontribusi positif bagi penerimaan APBN 2021.
“Bea Cukai ini termasuk dalam instansi yang bertugas mengawal penerimaan APBN melalui penerimaan kepabeanan dan cukai. Tiap tahunnya, target akan selalu dinaikkan dan untuk tahun ini dua kantor kami telah menorehkan penerimaan yang positif bagi target penerimaan APBN 2021,” ungkap Syarif.
Dia menjelaskan bahwa per 31 Mei 2021, Kantor Bea Cukai Tanjung Emas berhasil melampaui 108,58 persen dari target penerimaan APBN 2021.
Penerimaan yang diraih Rp 636.372.921.176. Terdiri dari penerimaan sektor bea masuk Rp 615.928.177.446, atau 106,46 persen dari target.
Kemudian, penerimaan sektor bea keluar Rp 20.444.743.730 atau 272,71 persen dari target yang telah ditetapkan.
Dua kantor vertikal yakni Bea Cukai Tanjung Emas, dan Bea Cukai Tasikmalaya mencatatatkan penerimaan yang baik dan optimistis mampu melampaui target penerimaan anggaran pendapatan dan belanja negara 2021.
- Bea Cukai Bekasi-Pengusaha AEO dan TPB Perkuat Sinergi, Dukung Perekonomian Nasional
- Bea Cukai dan BSI Buka Jalan Bagi UMKM Produsen Madu di Karimun Agar Bisa Ekspor
- Pembangunan IKN Kembali Dilanjutkan, Anggaranya Sangat Wow
- Simak, Ini Aturan Baru Pelaksanaan Pembukuan dan Audit di Bidang Kepabeanan dan Cukai
- PMK Nomor 109/2024 Dorong Efisiensi Proyek Nasional, Berlaku Mulai 23 Januari 2025
- Dukung Hilirisasi, Bea Cukai Ternate Fasilitasi Ekspor Perdana Feronikel dari Pulau Obi