Google Beli Titan Aerospace

jpnn.com - CALIFORNIA -- Perusahaan raksasa Google mengakuisisi perusahaan pembuat pesawat tanpa awak Titan Aerospace. Akuisisi itu sendiri tidak disebutkan berapa biayanya.
Google mengatakan akuisisi itu dimaksudkan untuk membantu upaya perusahaan memperluas akses internet. Titan Aerospace yang sedang membangun dua jenis pesawat tak berawak bertenaga surya dan bisa terbang selama bertahun-tahun. Mereka mengharapkan dapat beroperasi komersial awal tahun 2015.
Perusahaan yang memiliki sekitar 20 karyawan ini akan terus berbasis di Moriarty, New Mexico. "Ini masih tahap awal, tetapi satelit atmosfer bisa membantu menyediakan akses internet ke jutaan orang dan membantu memecahkan masalah lain, termasuk bantuan bencana dan kerusakan lingkungan seperti deforestasi," kata Google dalam sebuah pernyataan seperti dilansir ABC.
Akuisisi yang dilakukan Google ini menyusul pengumuman Facebook awal tahun yang mengatakan mereka telah membeli pembuat pesawat tak berawak yang berbasis di Inggris Ascenta sebesar Rp 228 miliar.
Kedua perusahaan tersebut berlomba-lomba untuk dapat menggunakan teknologi mutakhir, seperti pesawat tak berawak dan balon untuk menyediakan internet ke sebagian besar populasi dunia. (esy/jpnn)
CALIFORNIA -- Perusahaan raksasa Google mengakuisisi perusahaan pembuat pesawat tanpa awak Titan Aerospace. Akuisisi itu sendiri tidak disebutkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- WhatsApp Tambah Fitur Baru di Layanan Chat Hingga Video Call
- Spesifikasi Vivo V50 Lite: Tawarkan Baterai Besar 6500mAh Pertama
- Xiaomi 16 Bakal Hadir dengan Baterai Besar, Meluncur Tahun Ini?
- Edifier WH700NB Pro, Headphone Wireless dengan Fitur Hybrid ANC, Sebegini Harganya
- Trafik Broadband Meroket Selama Libur Lebaran 2025, Telkomsel Beber Penyebabnya
- Akun Instagram Diretas, Ridwan Kamil Langsung Lapor ke META & Bilang Begini