GoPro Hero MAX Kamera Aksi Penerus GoPro Fusion Resmi Diluncurkan
jpnn.com, JAKARTA - Bersamaan diluncurkan Hero 8 Black, perusahaan kamera aksi asal AS GoPro juga merilis Hero MAX yang merupakan kamera aksi 360 derajat.
Dilansir dari Engadget, Rabu (2/10), GoPro Hero MAX itu merupakan generasi penerus dari GoPro Fusion yang telah mendapatkan pembaruan.
Secara spesifikasi GoPro Hero Max mmepunyai kamera yang lebih tinggi dibanding Hero 8. Perangkat itu memiliki dua lensa yang bisa merekam video dan mengambil foto dengan kualitas 5.6K pada 30 fps.
Selain itu, perangkat ini juga mempunyai pilihan mode seperti MaxSuperView ultra-wide, panoramic, dan wide. GoPro Hero MAX juga bisa melakukan perekaman video 360 derajat.
Dengan fitur baru MaxSuperView ultra-wide, Hero MAX bisa merekam video dan bisa melakukan livestream dengan resolusi 1080p. Pengguna juga bisa menyimpan foto dan video secatra otomtasi ke cloud secara langsung.
Selain itu, GoPro Hero MAX juga memiliki enam microphone yang dapat menangkap suara pengguna lebih jernih. Selain dua kamera aksi, GoPro juga memperkenalkan tiga kamera modular.
Pertama adalah Display-Mod denganm layar 1,9 inci yang bisa dilipa ke depan dan ke belakang. Kemudian, perangkat ini juga ada Light Mod waterproof dan Media Mod.
Baik Display Mod dan Light Mod sama-sama bisa dipasang di atas kamera GoPro.
Bersamaan diluncurkan Hero 8 Black, perusahaan kamera aksi asal AS GoPro juga merilis Hero MAX yang merupakan kamera aksi 360 derajat.
- Bertarget Lepas dari Qualcomm dan MediaTek, Xiaomi Mengembangkan Prosesor Mandiri
- WhatsApp Siapkan Tampilan Baru yang Lebih Berwarna
- Spotify Kini Dapat Dukungan dari AI Gemini
- YouTube Meluncurkan Rekap Musik 2024, Ada 3 Statistik Baru, Apa Saja?
- Fenomena Populisme Digital di Indonesia Sejalan dengan Kemajuan Internet
- Instagram Dapat Sejumlah Fitur Baru, Simak Nih!