GP Ansor dan Banser Memercayakan Kalteng pada Ben Bahat

jpnn.com, KOTIM - Sosok Ben Brahim S Bahat memang dikenal sebagai figur yang sangat dekat dengan para alim ulama.
Hal itu dibenarkan oleh Ketua Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Kotawaringin Timur, Ririn Rosiana.
"Di Kabupaten Kapuas Pak Ben sangat dekat dengan para alim ulama termasuk para muslimat NU juga di sana," ujar Ririn.
Sebelumnya, Calon Gubernur Kalimantan Tengah nomor urut satu itu bersilaturahmi dengan para pengurus muslimat NU se-Kotim.
Di sana Ben Bahat memaparkan program-programnya untuk membangun Kalteng.
Kehadiran Ben Bahat dan rombongan disambut ucapan selawat nabi dan pukulan rebana dari para anggota muslimat NU.
Mantan Kadis PU Kalteng itu juga dikawal oleh anggota Banser Kotim menuju tempat duduk yang sudah disiapkan.
Pada pertemuan dengan seluruh anggota muslimat NU se Kotim itu, Ben Bahat memaparkan program-program yang ia dan wakilnya Ujang Iskandar akan bawa dalam upayanya menyejahterakan masyarakat Kalteng.
Ben Bahat mendapatkan gelar Sahabat Ansor yang disematkan dari Banser dan GP Ansor.
- Paus Fransiskus Meninggal, Ketum GP Ansor: Pesan Beliau Sangat Membekas Saat Kami Bertemu di Vatikan
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- Puluhan Ribu Banser Apel Bareng TNI, Addin: Dua Kekuatan Manunggal Indonesia
- LBH GP Ansor Perintahkan Wilayah & Cabang Dampingi Mahasiswa Pendemo yang Belum Kembali
- Teror Kepala Babi untuk Jurnalis Tempo, GP Ansor Kecam Intimidasi terhadap Kebebasan Pers