GP Bahrain Terancam Gagal Lagi
Rabu, 11 April 2012 – 09:09 WIB

GP Bahrain Terancam Gagal Lagi
MANAMA - Kondisi politik Bahrain yang masih juga belum stabil kembali memberikan ancaman pada terselenggaranya Grand Prix Bahrain. Situasi sulit yang tak kunjung mereda membuat FIA belum mengambil keputusan terkait jadi atau tidaknya GP Bahrain musim ini. Padahal, menurut jadwal, GP Bahrain sudah akan dilangsungkan pekan depan.
Secara Intensif, FIA terus memonitor kondisi terbaru di Bahrain. Mereka punya kepentingan untuk mencegah terjadinya pembatalan seperti yang terjadi tahun lalu. Namun, situasi yang berkembang menunjukkan ancaman keamanan masih sangat rentan untuk memaksakan GP Bahrain 22 April.
Baca Juga:
Musim lalu GP Bahrain urung dihelat, setelah sempat mengalami penundaan, akibat kondisi politik di negara tersebut. Suhu politik yang memanas tak mampu dikendalikan pihak keamanan. Harapan untuk menggelar GP Bahrain musim ini, tetapi pada prosesnya hal itu jadi tanda tanya.
Sudah banyak pihak yang menentang jika di saatnya nanti FIA memaksakan digelarnya GP Bahrain. Sementara sejumlah pihak yang tadinya ingin agar balapan tahun ini bisa dilangsungkan, belakangan mulai beropini sebaliknya.
MANAMA - Kondisi politik Bahrain yang masih juga belum stabil kembali memberikan ancaman pada terselenggaranya Grand Prix Bahrain. Situasi sulit
BERITA TERKAIT
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior