GPS Tracker Dukung Pemulihan Industri Otomotif

jpnn.com, JAKARTA - CEO Fox Logger Alamsyah Cheung mengatakan pihaknya optimistis penjualan sepeda motor segera pulih pada tahun ini.
Hal itu dilihat dari upaya yang dilakukan pemerintah, seperti gencarnya vaksinasi mandiri dan relaksasi kredit kendaraan bermotor.
Data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) menyebutkan penjualan sepeda motor pada Januari-Februari 2021 mencapai 377.776 unit.
Volume itu merupakan yang tertinggi sejak pandemi Covid-19 yang memukul industri kendaraan bermotor roda dua.
“Mempertimbangkan hal itu, kami meyakini perlahan situasi ekonomi makro membaik, termasuk industri sepeda motor,” ujar Alamsyah dalam keterangan tertulisnya, Selasa (23/3).
Sebagai perusahaan yang bergerak GPS Tracker di Indonesia, Alamsyah telah mempersiapkan terutama bagi industri leasing komponen utama penggerak sektor otomotif.
Apalagi dalam lima tahun terakhir, Fox Logger telah menjadi mitra strategis kalangan industri multifinance dalam melakukan pembiayaan kendaraan bermotor, baik mobil, truk, termasuk sepeda motor.
Produk Fox Logger GPS Technology mampu membantu memberikan solusi yang komprehensif bagi perusahaan leasing kendaraan bermotor, termasuk sepeda motor.
GPS Tracker Indonesia mendukung pemulihan industri otomotif pada tahun ini, khususnya sepeda motor.
- H-1 Lebaran, Pemudik Bermotor Padati Jalur Pantura Brebes
- Hadapi Puncak Arus Mudik, ASDP Siap Layani Pemudik Sepeda Motor di Pelabuhan Ciwandan
- Penjualan Motor Pada Februari 2025 Mengalami Peningkatan
- Mencuri 2 Sepeda Motor, Remaja di Ogan Ilir Ditangkap Polisi
- Perkuat Layanan, Jetour Targetkan Buka 30 Dealer di Indonesia Hingga Akhir 2025
- Bos Ford Motor Sebut Donald Trump Telah Mengacaukan Industri Otomotif Amerika