Grace Natalie PSI Dapat Tugas dari Presiden Jokowi di Pemerintahan
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Grace Natalie bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (15/5).
Dalam pertemuan itu, Presiden Jokowi menugaskan Grace Natalie untuk sebuah posisi tertentu di pemerintahan.
“Ada pertemuan saja. Pertemuan dengan Bapak Presiden. Bahasnya, ya ada deh yang dibahas. Soal ada penugasan dari beliau (Presiden),” kata Grace mengawali keterangannya kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (15/5).
Hanya saja, Grace belum bersedia menyebutkan secara spesifik penugasan yang diberikan Jokowi kepadanya sebelum mendapatkan izin dari Presiden Joko Widodo.
Grace hanya mengatakan bahwa pertemuan berlangsung antara dirinya, Presiden Jokowi dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno.
“Ya nanti, nanti deh kalau sudah bisa di-share. Saya izin dulu. Tadi (pertemuan) saya, Pak Presiden, juga ada Pak Mensesneg,” ungkap Grace.
Saat ditanya apakah penugasan itu di bidang pemerintahan, Grace membenarkan hal itu.
“Ya nanti diinfokan deh, biar koordinasi dahulu. (Iya) di pemerintahan,” kata Grace Natalie. (antara/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Grace Natalie bertemu Presiden Jokowi. Grace mengaku diberi penugasan di pemerintahan Jokowi.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- Janji Kaesang kepada Rakyat Papua Barat Daya: ARUS Jaga Amanah dan Tidak Korupsi
- Kaesang Siap Pecat Kader PSI yang Tak Dukung Septinus Lobat di Pilkada Sorong
- Blusukan Bareng Septinus Lobat di Pasar Sorong, Kaesang Disangka Gibran
- Ikuti Arahan Jokowi, Pujakesuma Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Tanggapi Dukungan Jokowi Kepada Ridwan-Suswono, Syafrudin Budiman: Tanda-Tanda Kemenangan