Grade A Untuk Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring

Grade A Untuk Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring
Grade A Untuk Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring
Menurut Suzuki, kekurangan yang perlu diperbaiki macam, membuat jalur khusus bagi pintu masuk dan keluar bagi wartawan. Sehingga, tidak bercampur dengan penonton atau tamu undangan di stadion. Begitu juga dengan tribun harus dilengkapi dengan kursi. 

Selain GSJ, Stadion Mandala milik Persipura Jayapura juga mendapatkan grade A. Tapi sayang stadion terbesar di Indonesia stadion Gelora Bung Karno Jakarta belum mendapatkan grade A karena belum punya sertifikat lampu dari Philips.

"Tapi, secara keseluruhan sudah oke. Banyak perubahan yang dilakukan manajemen dari tahun sebelumnya. Kami sudah tahu banyak tentang GSJ. Dan kami sudah sering menjadikan GSJ menjadi home base pertandingan yang dilakoni AFC seperti  perebutan juara ketiga antara Jepang versus Korsel pada Piala Asia 2007 lalu . Mudah-mudahan kedepan GSJ kembali menjadi tempat kompetisi kami," sambungnya.

Selain melakukan verifikasi stadion, tim dari AFC juga melakukan verifikasi aspek lainnya. Macam, Legal, Marketing, Security, Finance dan Media. "Dengan kelengkapan ini, kami masukan GSJ sebagai stadion grade A sesuai standard AFC," tambahnya.

PALEMBANG-Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ) yang juga sebagai home base Sriwijaya FC, di pastikan lolos menjadi stadion grade A oleh Asian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News