Granat Meledak, Ibu-ibu: Dunia Mau Kiamat!

jpnn.com - JAKARTA - Ledakan yang terjadi di Perkantoran Multipiranti Graha, Jalan Radin Inten 2, Jakarta Timur, pada, Senin, (16/11) dini hari tadi membuat warga sekitar gedung geger. Seorang warga yang kediamannya tepat di belakang gedung, Firda, 51, mengira sudah kiamat.
"Aduh mas, suaranya itu kayak gempa bumi, gunung runtuh. Saya kira udah kiamat waktu dengar ledakan itu," kata Firda di tempat kejadian perkara (TKP), Senin, (16/11)
Lebih jauh diterangkan Firda, jika saja ada warga sekitar gedung yang memiliki riwayat penyakit jantung pasti tidak dapat bertahan ihwal suara ledakan tersebut.
"Seandainya ada warga disini ada yg punya penyakit jantung pasti mati dah," jelas dia dengan kondisi masih shock.
Benar, dari pantauan JPNN di lokasi, terlihat teras gedung dipenuhi serpihan kaca. Pintu kaca yang digunakan orang untuk keluar-masuk, juga berserakan masuk kedalam lobby gedung. Kemudian, dinding-dinding asbes yang menempel di atas, berjatuhan ke bawah memenuhi lantai. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Ledakan yang terjadi di Perkantoran Multipiranti Graha, Jalan Radin Inten 2, Jakarta Timur, pada, Senin, (16/11) dini hari tadi membuat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku