Grand Opening AEON Mall Sentul, Hadirkan Pengalaman Menarik dalam Berbelanja

Grand Opening AEON Mall Sentul, Hadirkan Pengalaman Menarik dalam Berbelanja
Grand opening AEON Mall di Sentul, Bogor. Foto dok AEON

jpnn.com, SENTUL - AEON Mall yang terletak di Sentul, Bogor resmi dibuka pada Jumat, (29/10).

AEON Mall Sentul City ini merupakan yang ketiga di Indonesia, setelah pembukaan pertamanya di BSD pada Mei 2015, kemudian AEON Mall Jakarta Garden City pada September 2017 lalu.

Acara yang dihadiri oleh Bupati Kabupaten Bogor Ade Yasin ini dimeriahkan dengan penampilan tarian dan nyayian adat Sunda dan Jepang.

President Director AEON Mall Indonesia Daisuke Isobe mengatakan AEON Mall Sentul City terletak di area yang luasnya mencapai 78 ribu m2 dan memiliki luas lantai sekitar 190 ribu m2.

"Dengan lahan parkir AEON ini mampu menampung sebanyak 3.000 mobil dan sekitar 1.400 lot kendaraan bermotor," ujarnya.

AEON Mall Sentul City berusaha untuk memberikan pengalaman yang unik dan menarik dengan menyediakan beberapa faslitias, yang dapat dinikmati ketika berbelanja.

Rooftop Garden yang terletak di area outdoor lantai tiga, ruang hijau yang melimpah seperti taman kota ini telah disiapkan dan dapat dinikmati secara gratis oleh para pengunjung.

AON Mall Sentul City juga memiliki monitor LED besar berukuran 20 x 5 m yang dipasang pada sisi dinding lift tembus pandang di canal-walk.

AEON Mall Sentul City berusaha untuk memberikan pengalaman yang unik dan menarik dengan menyediakan beberapa faslitias, yang dapat dinikmati ketika berbelanja.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News