Grant Thornton dan BEI Kolaborasi Ciptakan Peluang Besar untuk Bisnis di Era Digital
jpnn.com, JAKARTA - Grant Thornton berkolaborasi dengan Bursa Efek Indonesia menghadirkan seminar mengenai go public dan praktik cybersecurity serta privasi data bagi perusahaan, pada Senin (4/12) di Main Hall BEI.
CEO Grant Thornton Indonesia, Johanna GanI menyampaikan bahwa pihaknya terus berusaha untuk menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan yang mampu membuka potensi klien untuk terus bertumbuh dan berkembang.
Menurut Johanna, acara itu menghadirkan beberapa pembicara ahli serta praktisi yang sesuai dengan tema acara guna memberikan pengalaman yang maksimal bagi para peserta seminar.
Seminar ini dibagi menjadi dua sesi dengan judul “Uncover the Success of Going Public” yang membahas persiapan, tips, serta manfaat go public bagi perusahaan, dan “Cybersecurity and Data Privacy in Practice: Enhancing Preventions Against Crime in the Financial Sector” yang menekankan pentingnya praktik pertahanan serta keamanan data bagi perusahaan, terutama di sektor keuangan.
"Kolaborasi ini mencerminkan semangat dan komitmen Grant Thornton Indonesia untuk mengeksplorasi lebih mengenai aksi korporasi khususnya dalam bidang keuangan," ungkap Johanna.
Johanna pun membagikan tipsnya kepada pengusaha untuk meningkatkan kapasitas bisnis perusahaan bisa menciptakan peluang yang besar untuk bertumbuh dan berkembang melalui go public/IPO.
Kemudian, teknologi informasi kini menjadi salah satu komponen operasional yang sangat penting dalam sektor keuangan, maka risiko keamanan siber dan data privacy harus menjadi perhatian utama bagi semua pihak.
"Melalui diskusi hari ini kami berharap dapat berbagi pengetahuan dan pengalaman sehingga dapat membuka peluang bagi hadirin untuk terus mengembangkan perusahaan ke arah yang lebih baik," ungkap Johanna.
Grant Thornton berkolaborasi dengan Bursa Efek Indonesia menghadirkan seminar mengenai go public dan praktik cybersecurity serta privasi data bagi perusahaan
- Pertama di 2025, Bea Cukai Jatim II Terbitkan Izin Fasilitas Kawasan Berikat untuk PT BOFI
- Dukungan Diaspora Loan BNI Bikin Restoran Indonesia Dapur Van Java di Perth Siap Ekspansi
- Rayakan 15 Tahun Perjalanan Penuh Inovasi, BUKA Umumkan Penajaman Fokus Bisnis
- Konsistensi Pertamina Group Terapkan ESG Dapat Pengakuan Lembaga Pemeringkat Dunia
- Perluasan Penerapan NLE dan Pengembangan Ceisa 4.0 Kunci Perbaikan Layanan Kepabeanan
- PIK2 Brigit