Gratis Pertamax-Pertalite buat yang Hafal Proklamasi dan Pembukaan UUD
jpnn.com - MAKASSAR - PT Pertamina (persero) Marketing Operation Region (MOR) VII Sulawesi punya cara unik untuk ikut memeriahkan HUT ke-71 Kemerdekaan RI, Rabu (17/8) ini. Mereka menggratiskan Pertalite maupun Pertamax kepada konsumennya.
Namun tentu ada syaratnya. Pertalite diberikan gratis dengan melafalkan hafalan teks Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, atau Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.
Seperti dikutip dari Berita Kota Makassar, bagi konsumen yang bisa melafalkannya teks proklamasi dengan benar, akan mendapatkan gratis 1 liter Pertalite. Buat yang mampu melafalkan Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 dengan baik, akan mendapatkan gratis 2 liter Pertalite.
Kalau hafal keduanya? Gratis 3 liter Pertalite. Satu orang peserta hanya dapat mengikuti program ini satu kali.
Eits ada lagi. Program Pertalite gratis ini hanya berlaku bagi pelajar SD hingga mahasiswa dengan mendaftar dan mengisi form yang telah disediakan di SPBU tertentu. Promo berlaku hanya pada 17 Agustus 2016 pukul 08.30 sampai 18.00 Wita.
Sebanyak 41 SPBU di empat provinsi yang melaksanakan program Pertalite gratis ini. Pertalite gratis ini akan langsung diisikan ke kendaraan peserta yang datang pada SPBU-SPBU yang menggelar promo.
Khusus SPBU di Kota Kendari, bahan bakar yang diberikan gratis dalam program hafal Teks Proklamasi dan Pembukaan UUD 1945. adalah Pertamax. (amir/adk/jpnn)
MAKASSAR - PT Pertamina (persero) Marketing Operation Region (MOR) VII Sulawesi punya cara unik untuk ikut memeriahkan HUT ke-71 Kemerdekaan RI,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gunung Semeru Erupsi Lagi, Tinggi Letusan 600 Meter
- Ungkap Kasus TPPO, Polres Muara Enim Bekuk 1 Tersangka
- Pj Gubernur Jateng Dampingi Wapres Silaturahmi dengan 3 Ribu Nasabah PNM Mekaar
- Korban Helen di BPR Fianka Tak Cuma Tukang Sayur, Polda Riau Bidik Tersangka Baru
- Polda Riau Mengerahkan 1.395 Personel untuk Pengamanan Pilkada 2024
- DPRD Kota Bogor Sosialisasikan Raperda P4GN, Tampung Aspirasi Warga