Greatedu Sodorkan Program Kampus Merdeka Career di Fest UPI 2022
jpnn.com, BANDUNG - Kehadiran Greatedu di ajang Career Fest UPI 2022 (UPI Job Fair), di Bandung, Jawa Barat, mendapat respons antusias mahasiswa.
Dalam ajang yang berlangsung 28-29 Oktober 2022 itu, Greatedu menyodorkan peluang mengikuti Program Kampus Merdeka bagi mahasiswa maupun yang baru lulus kuliah (fresh graduate).
"Peluang ini berupa Program Kampus Merdeka di mana mereka bisa magang ataupun melakukan studi independen untuk mengasah kompetensi yang spesifik," ujar Chief Executive Officer (CEO) Greatedu, Ade Irma Setya Negara.
Dia menambahkan, pihaknya mendapat permintaan dari para mahasiswa untuk mengikuti Program Kampus Merdeka, baik untuk mengikuti magang maupun studi independen.
"Apalagi kolaborasi kami dengan banyak pelaku industri tentunya semakin memudahkan bagi para pengunjung Career Fest UPI untuk penempatan magang," tutur Irma.
Greatedu juga rutin menggelar course yang spesifik dan berkelanjutan.
“Beberapa waktu lalu kami juga sudah mejalin kolaborasi dengan Asosiasi Blockchain Indonesia (ABI) di mana nantinya dibuat kelas-kelas seputar blockchain dan kripto,” kata dia.
Selain ratusan peserta yang berkunjung, stand Greaedu di ajang Career Fest UPI 2022 Career Fest UPI 2022 ini juga disambangi oleh Mantan Menteri Perdagangan RI, Enggartiasto Lukita.
Greatedu juga rutin menggelar course yang spesifik dan berkelanjutan. Kehadiran di kampus-kampus merupakan bentuk komitmen kami untuk terus menjalin kerja sama.
- Dibilang Abal-Abal, UIPM Justru Pelopor Kampus Virtual Menggunakan Second Life
- Agung Wicaksono Tawarkan 3 Pilar Utama untuk Wujudkan Visi 'ITB 2030'
- Mendiktisaintek Targetkan Mulai 2025 Jumlah Siswa yang Kuliah di Berkeley Meningkat
- Pertamina Goes To Campus Hadir di Universitas Diponegoro
- Lemondial Business School Gelar Wisuda Perdana, Ditandai MoU Kerja Sama dengan Lion Grup
- 5 Tahun Berkiprah Capaian OHW-NG Bikin Kagum Kemendikbudristek