Green Publisher Gencar Membumikan Mendeley di Kalangan Akademisi

jpnn.com, JAKARTA - Green Publisher terus berupaya membumikan Mendeley di kalangan akademisi.
Direktur Green Publisher Putri Amalia Zubaedah berharap aplikasi Mendeley bisa digunakan dan tersebar luas di kalangan akademisi.
"Selain membantu memudahkan pembuatan kutipan dan daftar Pustaka, aplikasi Mendeley ini juga membuat kualitas artikel ilmiah menjadi lebih kredibel," kata Putri dalam webinar Manajemen Referensi Mendeley untuk Kalangan Akademisi.
Berbagai perguruan tinggi dan juga lembaga penerbitan jurnal, lanjutnya sebagian besar sudah menjadikan penggunaan Mendeley sebagai syarat wajib dalam menulis artikel ilmiah.
Atas hal tersebut, Putri terus berupaya menebar pengetahuan seputar Mendeley di kalangan akademisi.
Melalui berbagai webinar gratis, Putri turun langsung menjadi narasumber dalam pelatihan penggunaan Mendeley.
Selain itu, melalui Green Publisher, Putri juga membuka program khusus pelatihan Mendeley yang bisa diikuti siapa pun secara privat.
Hanya dalam waktu 1 Jam, peserta pelatihan Mendeley Green Publisher akan dibimbing langsung oleh Putri sampai bisa mempraktikkan penggunaan Mendeley.
Green Publisher terus berupaya membumikan Mendeley di kalangan akademisi. Apa tujuannya?
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral
- Ketua Yayasan Buka Suara Soal Kisruh Internal Universitas Malahayati Lampung
- Mendiktisaintek Bertemu Wakil Menteri Rusia, Hasilnya Ini
- Akademisi Unas Jakarta: Digitalisasi Kepolisian Sulit Tercapai jika Hulunya Masih Kotor
- Inilah 7 Sub-Bidang Ilmu dari Kampus di Indonesia Masuk Top 100 Dunia
- SMA Kesatuan Bangsa Dorong Minat Siswa Menjadi Akademisi Melalui Ramadan Cendekia