Greg Benarkan Dikontrak Persebaya Semusim

jpnn.com - JAKARTA - Striker naturalisasi asal Nigeria, Greg Nwokolo, membenarkan sudah resmi berseragam Bajul Ijo, musim depan. Ya, Greg yang musim lalu bermain untuk Arema Indonesia itu akan membela Persebaya selama satu musim.
Di Persebaya, Greg juga akan dikontrak satu musim oleh tim kesayangan Bonek, julukan suporter Persebaya itu. Sayang, Greg enggan menyebutkan berapa nilai kontraknya.
"Udah resmi ke Persebaya untuk satu musim kompetisi," kata Greg Nwokolo kepada JPNN.com via BlackBerry Messenger (BBM), Senin (16/10).
Muncul spekulasi bahwa kepindahan Greg itu karena mengikuti jejak Rahmad Darmawan (RD). Maklum dalam tiga musim kompetisi terakhir, Greg memang selalu bekerjasama dengan RD.
Musim 2011-2012 Greg bermain untuk Pelita Jaya yang diasuh RD. Lalu musim 2012-2013, RD melatih Arema Indonesia dan salah satu strikernya adalah Greg. Musim 2013-2014, saat RD hengkang ke Persebaya, Greg juga ikut ke tim tersebut.
Saat hal ini ditanyakan ke Greg, pemain yang juga membela timnas Indonesia itu enggan menjelaskannya. "Saya pindah karena alasan pribadi," ujar Greg. (abu/jpnn)
JAKARTA - Striker naturalisasi asal Nigeria, Greg Nwokolo, membenarkan sudah resmi berseragam Bajul Ijo, musim depan. Ya, Greg yang musim lalu bermain
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Madura United vs PSM: Sape Kerrab Makin Dalam Tercebur ke Zona Merah
- Timnas Basket Putri Indonesia Harus Berbenah Menjelang FIBA Women’s Asia Cup 2025
- Amorim Dukung Maguire kembali Memperkuat Timnas Inggris
- Rehan/Gloria Belum Puas Finis Sebagai Runner up di German Open 2025
- Klasemen MotoGP 2025: Marc Marquez Sulit Berkata
- Madura United vs PSM Makassar: Juku Eja Mampu Curi 3 Poin?