Greg Ingin ke Persipura, Tapi...

jpnn.com - JAYAPURA- Isu senter Persipura selama Piala Jenderal Sudirman akan diperkuat striker Timnas Greg Nwokolo yang saat ini bermain di Thailand Premier League dipastikan tak terealisasikan. Penyebabnya, manajemen kesulitan mendapatkan izin dari klub asal Greg, BEC Tero Sasana.
Ketua Umum Persipura, Benhur Tomi Mano kepada Cendrawasih Pos (grup JPNN) yang ditanya mengenai isu tersebut tidak membantah adanya keinginan manajemen Persipura untuk merekrut Greg. Bahkan, lanjut dia, Greg juga memiliki keinginan kuat untuk bergabung bersama Persipura.
Namun sayangnya, Persipura terkendala dengan masalah perizinan dari klub yang dibela Greg saat ini. Untuk itu, Persipura pada turnamen Piala Jenderal Sudirman belum bisa diperkuat Greg Nwokolo.
"Greg Nwokolo punya keinginan yang besar untuk bermain bersama Persipura, tetapi terkendala dengan izin dari klub yang dibelanya. Kami sangat menghargai itu dan manajemen Persipura taat dengan aturan yang berlaku," ungkap Tommi Mano, Jumat (6/11) malam.
Tommi mengatakan, manajemen Persipura tetap akan mengupayakan untuk mendatangkan pemain 30 tahun itu apabila Indonesia Super League (ISL) kembali digulirkan. "Selain Greg Nwokolo, ada juga beberapa pemain yang akan kami lirik,"tuturnya.
Meskipun belum bisa menggunakan jasa Greg Nwokolo, namun di turnamen Piala Jenderal Sudirman ini, Persipura menurut Tomi Mano akan diperkuat dua pemain asal Papua yaitu Victor Pae dan Elvis Harewa. Bahkan kedua pemain ini menurutnya telah didaftarkan ke panpel Piala Jenderal Sudirman.
"Victor Pae kembali memperkuat Persipura dan kami juga ada rekrut anak Papua lainnya Elvis Harewa yang sebelumnya bermain di Persiram Raja Ampat," tambahnya. (ans/nat/dkk)
JAYAPURA- Isu senter Persipura selama Piala Jenderal Sudirman akan diperkuat striker Timnas Greg Nwokolo yang saat ini bermain di Thailand Premier
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gregoria Mariska Tunjung Absen di Sudirman Cup 2025, Digantikan Ester Nurumi
- Jorji Absen, Ester Bersama Putri KW Tumpuan Tunggal Putri di Sudirman Cup 2025
- Zona Degradasi Liga 1 Memanas, Semen Padang Protes Keras
- MotoGP 2025: Jorge Martin Sudah ke Luar RS, tetapi
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025