Gregoria Mariska Tunjung Libas Akane Yamaguchi Dua Kali Beruntun

Gregoria Mariska Tunjung Libas Akane Yamaguchi Dua Kali Beruntun
Gregoria Mariska Tunjung saat berlaga di Malaysia Open 2022. Fot: Humas PP PBSI

jpnn.com, KUALA LUMPUR - Gregoria Mariska Tunjung menjadi wakil Indonesia kedua yang lolos ke semifinal Malaysia Masters 2022 seusai mengalahkan Akane Yamaguchi (Jepang).

Berlaga di Axiata Arena, Jumat (8/7/2022), kapten tim putri Indonesia di Kejuaraan Beregu Asia 2022 itu menang dengan skor 25-23, 15-21, 21-10 dalam tempo 50 menit.

Jorji -sapaan akrab Gregoria Mariska Tunjung- tampil apik di gim pertama dan mampu keluar dari tekanan Akane.

Pemain kelahiran 11 Agustus 1999 tersebut menutup jeda interval dengan keunggulan 11-10.

Selepas rehat, Jorji terus mencecar pertahanan juara All England 2022 itu. Alhasil, setelah beberapa kali memaksakan deuce, Jorji mengakhiri gim pertama dengan kemenangan 25-23.

Pada gim kedua, penampilan peraih perunggu SEA Games 2021 itu sedikit menurun dan tertinggal 9-11 di jeda interval.

Akane tampaknya menemukan ritme terbaiknya di gim kedua dan unggul jauh 21-15 atas Jorji.

Tertinggal di gim kedua, Georgia langsung tancap gas di gim ketiga untuk memimpin 6-1 sebelum menutupnya dengan 11-5 di jeda interval.

Gregoria Mariska Tunjung berhasil melibas Akane Yamaguchi (Jepang) dua kali beruntun. Kali ini di perempat final Malaysia Masters 2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News