Greng Lawan MU, PSV Malah Letoy di Markas CSKA
jpnn.com - MOSKOW – PSV Eindhoven sempat mengejutkan publik ketika sukses menekuk Manchester United pada laga perdana Liga Champions musim ini. Namun, hal itu tak berlanjut pada laga kedua.
Raksasa Eredivisie tersebut dipaksa mengakui kehebatan tuan rumah CSKA Moskow dengan skor 2-3 (0-3) dalam laga yang dihelat di Arena Khimki, Kamis (1/10) dini hari WIB.
Tuan rumah langsung unggul tiga gol pada babak pertama. Ahmed Musa membuka keunggulan CSKA saat laga berjalan tujuh menit. Dua gol lainnya dicetak Seydou Doumbia pada menit ke-21 dan 36.
PSV sempat membuka asa setelah Maxime Lestienne memborong dua gol cepat pada menit ke-60 dan 68. Sayangnya, perjuangan PSV ternyata hanya berhenti sampai di situ.
Meski begitu, PSV masih berada di puncak klasemen dengan koleksi tiga angka. PSV berhak di pucuk klasemen karena memiliki produktivitas gol lebih baik. (jos/jpnn)
MOSKOW – PSV Eindhoven sempat mengejutkan publik ketika sukses menekuk Manchester United pada laga perdana Liga Champions musim ini. Namun,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Piala AFF 2024: Mimpi Timnas Indonesia Menghapus Kutukan Runner Up
- Future Champions, Tantangan Seru untuk Calon Juara Bulu tangkis
- Dihantam Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen Bela Madrid Melawan Liverpool
- Popsivo Polwan Datangkan Bintang Asal Turki Demi Proliga 2025
- Mantan Pelatih Thailand Ingin Vietnam Menjadi Juara Piala AFF 2024
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya