Greysia / Apriyani Bikin Pesepak Bola, Klub Hingga PSSI Ikut Bangga
jpnn.com, JAKARTA - Para pelaku sepak bola Indonesia ikut merayakan keberhasilan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020.
Medali emas tersebut menjadi yang pertama buat Indonesia di Tokyo 2020, sekaligus emas pertama yang direbut oleh ganda putri Tanah Air sepanjang sejarah Olimpiade.
"Sejarah tercipta, emas pertama untuk ganda putri Indonesia sepanjang sejarah Olimpiade! Selamat, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu. Terima kasih atas usaha dan perjuangannya, Indonesia bangga!," tulis PSSI dalam unggahannya di media sosial Instagram, @pssi.
Klub Liga 1 Indonesia Persija juga mengucapkan selamat kepada Greysia/Apriyani.
"Terima kasih kebanggaan Indonesia, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu," tulis Persija melalui akun Instagram resminya @persija.
Pemain tim nasional Indonesia yang pernah merumput di Liga Polandia, Egy Maulana Vikri juga mengutarakan apresiasi melalui Instagram pribadinya.
Penyerang naturalisasi yang merumput untuk Persib Bandung, Ezra Walian tidak ketinggalan merayakannya di media sosial.
Pria berusia 23 tahun itu mengunggah ulang ucapan selamat dari klubnya, Persib, dan menambahkan 'emoticon' bergambar medali emas dengan nomor 1 dan Bendera Merah Putih.
Greysia/Apriyani membuat Indonesia melengkapi koleksi medali emas bulu tangkis Olimpiade di semua nomor.
- Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija
- Persebaya Vs Persija Jakarta: Ada VAR di Babak Pertama, Penalti, Gol!
- Live Streaming Persebaya Vs Persija, Simak Kata Bruno Moreira
- Persebaya Vs Persija: Almeida Berambisi Mencetak Gol, Ini Sebabnya
- Ditantang Ketum Jakmania, Ridwan Kamil Pamer Pakai Jersi Persija
- Liga 1: Persebaya Butuh Pemain ke-12 Menghadapi Persija