Greysia / Apriyani Gugur di Perempat Final BAC 2018
jpnn.com, WUHAN - Ganda putri terbaik Indonesia, Greysia Polii / Apriyani Rahayu kandas di perempat final Badminton Asia Championships atau BAC 2018.
Dalam pertandingan di Wuhan Sports Center, Wuhan, Jumat (27/4) malam WIB, Greysia / Apriyani harus mengakui keunggulan ganda ranking tiga dunia asal Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi.
Greysia / Apriyani yang kini bertengger di peringkat enam dunia itu kalah 19-21, 14-21 dalam durasi 55 menit (statistik BWF).
Kekalahan yang diterima Greysia / Apriyani dari Misaki/Ayaka kali ini adalah yang kelima dari lima pertemuan. Ya, Greysia / Apriyani belum pernah menang dari duet terbaik Negeri Matahari Terbit itu.
Dengan kegagalan Greysia / Apriyani, Indonesia hanya menyisakan satu wakil di nomor ganda putri yakni Della Destiara Haris / Rizki Amelia Pradipta. (adk/jpnn)
Dari lima kali pertemuan dengan Misaki Matsutomo dan Ayaka Takahashi, Greysia / Apriyani belum pernah menang, termasuk di BAC 2018.
Redaktur & Reporter : Adek
- Greysia Gelar Testimonial Day, Sandiaga: Kamu Pahlawan yang Menginspirasi Anak Muda
- Jadwal All England 2022 Hari Ini: Ada Derbi Indonesia, Greysia/Apriyani Unjuk Gigi
- Pisah dengan Greysia Polii di German Open, Apriyani Rahayu Disorot Media Asing
- German Open 2022: Cerai dengan Greysia Polii, Apriyani Rahayu Temukan Partner Baru
- German Open 2022: The Minions Absen, Apriyani Rahayu Cerai dengan Greysia Polii
- Greysia Polii Berniat Pensiun, PBSI Bahas Nasib Apriyani Rahayu