Grup D Piala Dunia U-17 2023: Argentina Bersaing dengan Raja Asia dan Afrika

jpnn.com - Partai dari Grup D Piala Dunia U-17 2023 menjadi salah satu yang menarik dinantikan. Tim kaya pengalaman, Argentina akan bersaing dengan jagoan Asia serta Afrika, Jepang dan Senegal.
Jepang merupakan juara Piala Asia U-17 2023, sedangkan Senegal merupakan raja U-17 di benua hitam.
Satu tim lainnya yang siap meramaikan Grup D Piala Dunia U-17 2023 ialah Polandia. Tim asuhan Marcin Wlodarski itu tak bisa dipandang sebelah mata.
Polandia hadir dengan pemain-pemain yang merumput di Liga top Eropa, seperti Mateusz Skoczylas (AC Milan/Italia), Robin Lisewski (Borussia Dortmund/Jerman), hingga Daniel Miko?ajewski (Parma/Italia).
Argentina mungkin menjadi favorit untuk menjadi penguasa Grup D mengingat mereka selalu dibekali pemain berbakat.
Salah satu nama yang menonjol ialah Claudio Echeverry. Baru berusia 17 tahun, pemain kelahiran Resistencia itu telah menjadi rebutan sejumlah klub-klub top Eropa.
Melansir Fichajes, Echeverry diminati oleh Real Madrid, Paris Saint-Germain, hingga Manchester United.
Echeverri sendiri baru saja promosi ke tim utama River Plate dan telah mencatatkan empat pertandingan.
Partai dari Grup D Piala Dunia U-17 2023 menjadi salah satu yang menarik dinantikan. Argentina bersaing dengan raja Asia dan Afrika
- Kementan Bersama NCA dan UGM Menggelar Konsultasi Bekerja di Pertanian Jepang
- Krisis Pangan Global Mulai Terjadi, Bagaimana Status Indonesia?
- Mentrans Iftitah Harap Jepang Berinvestasi di Kawasan Transmigrasi
- Belajar dari Jepang, Program MBG Perlu Kolaborasi Semua Pihak
- Korut Tegaskan Senjata Nuklir untuk Keperluan Tempur, Bukan Barang Tawar-Menawar
- Gerak Cepat, Malaysia & Jepang Berkolaborasi untuk Membangun Kembali Gaza