GTT Tuntut Gaji Sesuai UMK
Selasa, 08 Oktober 2013 – 07:29 WIB

GTT Tuntut Gaji Sesuai UMK
WANAREJA - Setelah guru berstatus Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang tergabung dalam Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) menggelar aksi keprihatinan akhir pekan lalu, Senin (7/10) kemarin, giliran guru bakti menggelar aksi serupa. Aksi yang dikoordinir Forum Komunikasi Guru Tidak Tetap (FKGTT) juga menuntut agar pemerintah memberikan tunjangan yang layak.
Aksi kemarin digelar oleh FKGTT Kecamatan Wanareja di alun-alun Wanareja. Dimulai dengan pembubuhan tanda tangan 100 peserta aksi di atas kain putih sebagai bentuk dukungan. Peserta aksi sekitar pukul 09.00 langsung melakukan doa bersama dan tanpa adanya orasi.
Baca Juga:
Atribut yang dibawa selain spanduk yakni kertas berukuran besar bertuliskan "Gaji Kami Hanya Rp 100 Ribu".
Koordinator aksi, Herwanto menjelaskan, aksi diadakan sebagai langkah riil dari FKGTT untuk memperjuangkan nasib seluruh anggotanya. Herwanto menilai, FKGTT bahkan dikebiri oleh Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 48 Tahun 2005 dan PP Nomor 56 Tahun 2012. "PP 48 dan PP 56 membunuh legalitas GTT," katanya kepada Radarmas.
WANAREJA - Setelah guru berstatus Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang tergabung dalam Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) menggelar aksi keprihatinan
BERITA TERKAIT
- President University dan INTI International University Malaysia Berkolaborasi di Bidang Teknik Sipil
- Sinergi Bakti Mulya 400 International School & Eka Hospital Cibubur dalam Semarak Ramadan
- Ini Solusi Wali Kota Agustina untuk Anak Kurang Mampu yang Tak Diterima di Sekolah Negeri
- Optimalkan Pembelajaran Selama Ramadan, Educa Group Hadirkan Kisah Teladan Nabi
- Tanggapi Keputusan UI soal Disertasi Bahlil, Mendiktisaintek: Rasanya...
- Instruksi Rektor UI soal Disertasi Bahlil, Singgung Kualitas dan Substansi