GU Semangat Curi Poin
Rabu, 11 Februari 2009 – 07:47 WIB
GRESIK - Gresik United (GU) baru meraup empat poin dari dua laga kandangnya di awal putaran pertama kompetisi divisi utama. Angka tersebut belum cukup untuk mengatrol mereka dari papan bawah. Karena itu, tim asuhan Sasi Kirono tersebut sangat membutuhkan tambahan angka, termasuk poin di laga tandangnya. Sasi menambahkan, skuad GU kali ini komplet. ''Tidak ada pemain yang absen atau cedera,'' kata dia. GU dijadwalkan mencoba lapangan Stadion Manahan hari ini.
Nah, tim berjuluk Laskar Joko Samudro itu punya kesempatan mengatrol posisinya di klasemen sementara saat menghadapi Persis Solo besok (12/2) di Stadion Manahan, Solo. GU telah bertolak ke Solo kemarin (10/2). ''Saat ini (tadi malam, Red) kondisi terakhir pemain cukup baik,'' ujar Sasi Kirono pelatih GU.
Baca Juga:
Sasi menegaskan, timnya akan memaksimalkan peluang untuk memetik kemenangan. Disinggung soal komentar pelatih Persis Eduard Tjong yang menginstruksi Nova Zainal dkk untuk mewaspadai pergerangan Javier Roca, Sasi menanggapinya cukup tenang. Dia mengakui, kontribusi Roca cukup besar bagi GU. Sasi berharap agar playmaker asal Cile tersebut bermain maksimal di laga besok.
Baca Juga:
GRESIK - Gresik United (GU) baru meraup empat poin dari dua laga kandangnya di awal putaran pertama kompetisi divisi utama. Angka tersebut belum
BERITA TERKAIT
- Sempat Unggul 17-10 di Gim 3, Jojo Keok di Semifinal Kumamoto Masters 2024
- Kevin Diks Puji Suporter Timnas Indonesia: Mereka Sangat Luar Biasa
- MotoGP Barcelona: Ada Masalah, Martin Gugup, Pecco Takut
- Timnas Indonesia Kalah dari Jepang, Shin Tae Yong: Ini Bukan Waktunya untuk Menyerah
- Prediksi Ranking FIFA Timnas Indonesia Setelah Dihajar Jepang
- Hasil UEFA Nations League: Portugal & Spanyol Melaju ke Perempat Final