Guardiola Ingin Seperti Pellegrini

jpnn.com - MANCHESTER- Pelatih Bayern Muenchen, Pep Guardiola mencoba untuk melenakan Manchester City. Jelang bentrok kedua tim di Etihad Stadium, Kamis (3/10) dini hari, Guardiola mencoba melakukan mind games terhadap nahkoda City, Manuel Pellegrini.
Menurut Guardiola, Pellegrini adalah pelatih yang luar biasa. Salah satu kehebatan Pellegrini ialah pendekatan taktik terhadap para pemainnya. Bagi Guardiola, Pellegrini melakukannya dengan sangat bagus.
"Saya sangat terkesan dengan Pellegrini sebagai seorang pelatih. Saya ingin seperti dirinya," terang Guardiola sebagaimana dilansir laman Sky Sport, Rabu (2/10).
Ucapan Guardiola tentu sebuah pujian yang bertujuan untuk memecah konsentrasi Pellegrini. Sebab, di atas kertas, Guardiola unggul jauh dibanding Pellegrini.
Keduanya pernah adu strategi ketika sama-sama menahkodai tim di La Liga. Guardiola mengarsiteki Barcelona. Sementara, Pellegrini menjadi juru racik Villareal, Malaga serta Real Madrid. Hasilnya, Guardiola sukses tujuh kali mempermalukan Pellegrini. Barcelona di bawah kendali Guardiola belum sekalipun mengalami kekalahan saat bersua pasukan Pellegrini.
"Rekor tak penting. Tidak peduli di mana dia melatih. Tim yang dilatihnya selalu bermain dengan pola yang sama. Dia sangat mencintai sepakbola," tegas Guardiola. (jos/jpnn)
MANCHESTER- Pelatih Bayern Muenchen, Pep Guardiola mencoba untuk melenakan Manchester City. Jelang bentrok kedua tim di Etihad Stadium, Kamis (3/10)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ini Wakil Indonesia yang Masih Tersisa di All England 2025
- Inilah 40 Kontestan Perempat Final All England 2025
- Nestapa Tunggal Putra Indonesia di All England 2025, Tanpa Wakil di Perempat Final!
- Banyak Pebulu Tangkis Indonesia Tumbang di 16 Besar All England, Tiongkok Masih Mendominasi
- PSSI Umumkan Komposisi Pelatih Timnas Indonesia, Kental Aroma Belanda
- Bayern Muenchen Memperpanjang Kontrak Joshua Kimmich