Guardiola: Sulit Menebak Peluang Saat Datang Ke Emirates

jpnn.com - INGGRIS – Bayern Munich menelan pil pahit usai dikalahkan Arsenal 0-2 dalam lanjutan Liga Champions. Ini merupakan kekalahan pertama Bayern setelah Piala Super Jerman bulan Agustus lalu.
Meski begitu, pelatih Munich Pep Guardiola mengaku bangga dengan penampilan anak asuhnya yang sanggup menguasai pertandingan.
“Saya bangga dengan timku. Saya suka kemenangan jadi saya tidak gembira (karena kekalahan) tapi kami bermain dengan sangat berani di sini dan menjauhkan bola dari para pemain Arsenal,” kata Guardiola seperti dilansir dari laman ESPNFC.
Guardiola tak lupa memberi selamat pada pemain Arsenal yang menurut dia bagus dan cepat. Karena itu meski menguasai permainan, Guardiola tak bisa memperkirakan peluang mereka.
“Kami sudah menunjukkan kami datang kemari dan sanggup meladeni mereka.”(ray/jpnn)
INGGRIS – Bayern Munich menelan pil pahit usai dikalahkan Arsenal 0-2 dalam lanjutan Liga Champions. Ini merupakan kekalahan pertama Bayern
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Petaka di Menit 90+4, Persebaya Tak Jadi Menang dari PSIS
- Kabar Buruk Menghampiri Atletico Madrid Menjelang Jumpa Real Madrid
- Pukul Persita 2-1, Malut United Tak Terkalahkan di 9 Laga
- Timnas Indonesia Terus Menambah Pemain Naturalisasi, Begini Reaksi Pelatih Bahrain
- Pelatih Persib Bubarkan Tim Seusai Menghajar Semen Padang, Kapan Kembali Berkumpul?
- Jadwal All England 2025: Sabar/Reza Jumpa Lawan Berat. Menanti Tuah Hendra Setiawan