Gubernur Aher Resmikan Lipesia Zona Jawa Barat

jpnn.com, BANDUNG - Tendangan pertama Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan menandai pembukaan Liga Pekerja Indonesia (Lipesia) zona Jabar yang diikuti 11 perusahaan di GOR Arcamanik, Bandung, Jawa Barat.
Gubernur Aher dalam sambutannya menyambut baik digelarnya Lipesia sebagai kegiatan positif bagi para pekerja.
Lipesia dinilai Aher sebagai kompetisi sepakbola untuk menyehatkan pekerja sekaligus sebagai hiburan bagi pekerja.
Menurut Aher jika tubuh karyawan tidak bugar, maka seorang pekerja akan mudah kehilangan konsentrasi.
"Saya ingin pekerja berolahraga secara teratur. Jika mengantuk dikhawatirkan produktivitas menurun dan ada kemungkinan kecelakaan kerja," kata Gubernur Aher.
Adapun sebelas perusahaan yang ikut Lipesia zona Jabar adalah Bank BJB, Bank BNI Bandung, PT Fengtay, PT Kereta Api, PT Pindad, SPN Kota Bandung, PT Kahatex, PT Kino, PT Changsin, JNE Bandung dan PT Toyota Manufacturing Indonesia.
Disaksikan Gubernur Aher dan Kadisnakertrans Jabar Ferry Sofwan, Dirjen Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial (PHI dan Jamsos) Kemnaker Haiyani Rumondang menyerahkan cendera mata berupa bola dari Menaker Hanif Dhakiri sebagai simbolis dibukanya kompetisi Lipesia Zona Jabar.
Setelah pembukaan kompetisi, acara dilanjutkan pertandingan eksebisi pegawai Bank BJB melawan pegawai Pemprov Jabar.
Tendangan pertama Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan menandai pembukaan Lipesia zona Jabar yang diikuti 11 perusahaan di GOR Arcamanik, Bandung, Jawa Barat.
- Wamenaker Noel Pastikan Kemnaker Berada di Garis Terdepan Perjuangkan Hak Buruh Sritex
- Pemprov Jabar Bakal Tebus 335.109 Ijazah Siswa Menunggak Uang Sekolah, Duitnya Rp 1,3 T
- Tanggapi Tagar #KaburAjaDulu, Menaker Yassierli Ingatkan Tetap Kembali ke Indonesia
- Viral Tagar #KaburAjaDulu, Menaker Yassierli: Memang Ada Kesempatan Kerja di Luar Negeri
- Disentil Dedi Mulyadi Gegara Study Tour, SMAN 6 Depok Buka Suara
- Respons Dedi Mulyadi soal Rencana Reaktivasi Bandara Husein Sastranegara