Gubernur Ansar Mengapresiasi MUI Banyak Membantu Penanganan Covid-19
Rabu, 15 Desember 2021 – 01:02 WIB
Dia juga mengajak MUI terus berperan serta dalam pembinaan keagamaan dan kehidupan umat Islam di Kepri.
Keberadaan MUI, lanjutnya, sangat penting untuk mengawal akidah umat Islam dan menyeimbangkan diri dengan perkembangannya zaman.
"Kami pemerintah daerah sangat mengapresiasi atas peran serta MUI Kepri dalam pengawalan kehidupan keagamaan dan kondusivitas daerah," ucap Ansar.
Ketua Umum MUI Kepri Bambang Maryono mengatakan pihaknya akan terus mendukung pemprov untuk menjaga persatuan dan juga perbaikan umat.
"Sebagai mitra pemerintah, kita harus terus kompak dengan pemerintah. Dengan kekompakan dan sinergitas, maka menghadapi tantangan apa pun akan mendapatkan pertolongan dari Allah SWT," tuturnya. (antara/jpnn)
Gubenur Ansar Ahmad memberikan apresiasi kepada MUI Kepri yang banyak membantu penanganan Covid-19 di provinsi itu.
Redaktur & Reporter : Boy
BERITA TERKAIT
- MUI Imbau Umat Islam Pilih Pemimpin yang Berintegritas, Tidak Terima Suap dan Politik Dinasti
- Gerakan Boikot Jangan Dimanfaatkan untuk Persaingan Bisnis
- Kiai Marsudi Sampaikan Orasi Ilmiah di UIN Saizu Purwokerto
- Presiden Prabowo Dukung Kemerdekaan Palestina, MUI Bereaksi
- Gudang Barang Bekas Ilegal di Batam Digerebek, Polisi Buru Pemasok
- Opick: Kita Doakan Ansar Ahmad jadi Pemimpin Amanah untuk Kepri